Cara membuat:
- Haluskan Kentang selagi panas, beri garlic powder, garam, lada, keju, dan seledri, aduk rata.
- Masukkan maizena uleni hingga semuanya tercampur rata dan bisa dibentuk.
- Ambil sesendok adonan bentuk bulat dengan telapak tangan, lakukan hingga habis.
- Panaskan minyak banyak, masukkan bulatan kentang.
- Goreng sambil sesekali diaduk biar matang merata.
- Angkat dan sajikan.
3. Potato Pillow
Bahan-Bahan
- 500 gram kentang, kupas lalu kukus 25 menit
- 7 sdm tepung maizena
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1/2 sdt lada hitam
- 2 batang daun bawang prei, rajang halus
Cara Membuat:
- Lumatkan kentang kukus sampai halus.
- Bumbui kentang dengan kaldu bubuk dan lada hitam. Masukkan bawang prei dan tepung maizena. Aduk rata.
- Bentuk adonan memanjang, lalu potong-potong, kemudian pipihkan dengan menekan permukaannya pakai garpu.
- Panaskan minyak yang agak banyak dengan api sedang.
- Goreng potato pillow sampai kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
4. Potato Wedges
Bahan-Bahan:
- 4 buah kentang ukuran sedang
- Tepung bumbu serbaguna secukupnya
- Bubuk cabai secukupnya
- Air secukupnya
Bumbu halus:
- Merica
- Bawang putih
- Garam
Cara membuat:
- Cuci bersih kentang, kemudian belah menjadi 6 bagian (nggak usah dikupas).
- Rebus kentang bersama bumbu halus selama 10 menit, kemudian tiriskan dan tunggu sampai dingin.
- Ambil 2 sdm tepung bumbu kemudian beri 5 sdm air untuk adonan basah.
- Siapkan wadah, campur tepung kering dan bubuk cabai.
- Celupkan kentang ke dalam tepung basah, kemudian balurkan ke tepung kering, lakukan sampai habis.
- Simpan di freezer sebentar dan kentang siap digoreng.
5. Stik Kentang Keju.
Bahan-Bahan:
- 250 gr kentang, kukus
- 2 sdm tepung maizena
- 1 siung bawang putih
- 50 gr keju cheddar parut
- Garam sesuai selera
- Minyak untuk menggoreng
Cara Membuat:
- Kupas dan haluskan kentang dengan garpu.
- Masukkan maizena, keju parut, bawang putih yang sudah dihaluskan, dan garam, campur hingga rata.
- Masukkan adonan ke dalam plastik, gilas hingga berbentuk persegi panjang.
- Robek plastik, iris-iris sesui selera.
- Goreng dalam minyak panas samapi keemasan.
- Sajikan dengan saus atau mayonaise.
Sekian informasi mengenai lima resep camilan dengan bahan dasar kentang yang dapat Anda coba untuk referensi pengganti nasi atau ide jualan kekinian.