JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 577 hari ini, 11 Februari 2024 yang kembali tayang untuk menghibur para penggemarnya di waktu senggang dengan episode terbaru yang semakin menarik untuk disaksikan.
Sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 577 akan menyajikan jalan cerita serta plot yang membuat para penontonnya penasaran dengan kelanjutan kisah cinta dari Novia, Jeffrey, Tammy, dan Hakim.
Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 577 saat ini masih banyak dicari oleh penggemar sinetron Indonesia yang menantikan perkembangan cerita dari sinetron yang tayang setiap hari pukul 20.05 WIB di SCTV.
Sebelum menyaksikan sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 577 di SCTV, sebaiknya para penggemar membaca terlebih dahulu rangkuman sinopsis yang telah dihadirkan POSKOTA di bawah ini.
Sebagaimana yang kita ketahui pada episode sebelumnya, Ibu Astrid dan Novia akhirnya bertemu untuk pertama kali setelah keduanya dipisahkan karena kecelakaan kapal Yacht yang dialami oleh keluarga Wardana.
Setelah ibu Astrid meminta pada Jeffrey untuk dipertemukan dengan Novia, akhirnya Jeffrey mengabulkan permintaan ibu Astrid dan mempertemukan mama Astrid dengan Novia.
Sementara itu, Oma Nilam rupanya telah mengetahui jika keluarga Wardana, khususnya ibu Astrid sudah mulai mencurigai keluarga Oma Nilam yang menyembunyikan Bryan.
Oleh karena itu, Oma Nilam akhirnya membawa Bryan untuk pergi dari rumah dan menginap ke sebuah hotel agar keluarga Wardana tidak bisa menemukan Bryan di kediamannya.
Saat Oma Nilam dan Bryan ingin pergi, tanpa diduga Nada mencegah Bryan untuk pergi bersama Oma Nilam dan berencana untuk memberitahu keluarga Wardana soal rencana ibunya itu.
Keesokan harinya, pada saat ibu Astrid ingin membawa Bryan ke Singapura, Nada yang bekerja sama dengan Umar pun mencegah Oma Nilam untuk melancarkan aksinya itu.
Tak berselang lama, Jeffrey dan Novia pun datang menghampiri mobil Oma Nilam untuk melihat Bryan. Berkat Umar dan Nada, Jeffrey dan Novia akhrinya berhasil untuk menghentikan Oma Nilam yang ingin membawa Bryan pergi.