Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih Episode 572: Jeffrey Ungkap Tak Ingin Tinggalkan Novia

Selasa 06 Feb 2024, 14:23 WIB
Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih Episode 572: Jeffrey Ungkap Tak Ingin Tinggalkan Novia (YouTube/SCTV)

Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih Episode 572: Jeffrey Ungkap Tak Ingin Tinggalkan Novia (YouTube/SCTV)

Saat Jeffrey mengantarkan Novia pulang ke apartemen yang kini jadi tempat tinggalnya dan ibu Esti, Jeffrey merasa sangat berat untuk melepaskan Novia dan berpisah dari istrinya itu.

Sebagaimana yang kita ketahui, hari itu adalah hari terakhir Novia dan Jeffrey menjadi sepasang suami dan istri. Maka dari itu, keduanya merasa sangat berat untuk berpisah.

Ketika Novia ingin masuk ke apartmen, tanpa diduga Jeffrey tiba-tiba datang dan memeluk Novia dengan erat. Saat itu juga, air mata Novia mengalir dengan sangat deras.

Lantas, apa yang akan terjadi selanjutnya? Saksikan kisah selengkapnya dalam penayangan sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 572 yang tayang setiap hari pukul 20.05 WIB di SCTV.

Berita Terkait
News Update