JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bagi kamu yang suka nonton film gratis di situs yang tidak resmi, alangkah baiknya jika kamu lebih selektif lagi untuk mencari platform streaming film bioskop dan drama Korea favorit yang aman dan anti blokir lainnya.
Sebab di era teknologi yang semakin canggih ini, sudah banyak rekomendasi situs download dan nonton film gratis yang legal dan aman untuk kamu akses tanpa perlu menggunakan bantuan VPN dan Proxy Free CroxyProxy lagi.
Alih-alih menggunakan situs download dan nonton film gratis seperti IndoXX1 dan LK21, pengguna disarankan untuk mengunjungi situs serta aplikasi streaming legal yang aman untuk dijangkau.
Perlu diingat, situs nonton film gratis seperti IndoXX1 dan LK21 merupakan situs yang ilegal dan melanggar hukum, jika kamu mengunduh film dan konten terkini dari situs tersebut, maka risiko berbahaya seperti virus, malware, hingga phising akan menyerang perangkat milikmu.
Maka dari itu, pengguna internet sebisa mungkin untuk menghindari platform streaming yang tidak resmi seperti IndoXX1 dan LK21 untuk menghindari adanya gangguan keamanan serta iklan menganggu yang jika diklik akan mengalihkan pengguna ke situs lain yang mungkin berbahaya.
Meski begitu, kamu tidak perlu khawatir lagi akan hal tersebut. Pasalnya, saat ini sudah tersebar beberapa rekomendasi aplikasi serta situs nonton film gratis yang resmi dan terpercaya yang bisa kamu akses secara mudah.
Berikut ini POSKOTA akan memberikan 10 rekomendasi situs dan platform streaming legal yang aman untuk nonton film gratis dari mancanegara tanpa gangguan iklan dan anti blokir.
1. iQIYI
Jika kamu penggemar film, drama serial, hingga anime dari Asia, maka kamu bisa jadikan iQIYI sebagai situs nonton film gratis yang aman untukmu. Sebelum bisa menyaksikan semua kontennya, kamu perlu mengaktifkan akun VIP terlebih dahulu agar sensasi streaming menjadi lebih baik dan lancar.
2. Prime Video
Situs resmi dan aman untuk nonton film selain IndoXXI, LK21, dan Rebahin adalah Prime Video. Kamu dapat menikmati banyak film klasik termasuk, 'The Misérables'. Tak hanya itu, kamu juga dapat menonton banyak serial asli dari Prime Video.
3. Viki
Rekomendasi situs nonton dan download film selanjutnya adalah Viki. Hingga kini, situs satu ini banyak digunakan oleh masyarakat untuk mengunduh serta menonton semua video film bahkan drama Korea terbaru. Tak hanya itu, Viki juga menyediakan beragam film dari Asia dan beberapa serial dari dalam negeri.
4. Catchplay+
Di aplikasi Catchplay+, kamu dapat menemukan berbagai macam film populer dari mancanegara, salah satunya 'The Nun II' yang belum lama ini disiarkan melalui bioskop, hingga serial Harry Potter yang sangat lengkap.