Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih Episode 566: Mama Astrid Bongkar Kebusukan Arjuna Wardana pada Jeffrey

Selasa 30 Jan 2024, 13:12 WIB
Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih Episode 566: Mama Astrid Bongkar Kebusukan Arjuna Wardana pada Jeffrey (YouTube/Sinemart)

Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih Episode 566: Mama Astrid Bongkar Kebusukan Arjuna Wardana pada Jeffrey (YouTube/Sinemart)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 566 hari ini, 30 Januari 2024 yang kembali tayang untuk menghibur para penggemarnya di waktu senggang dengan episode terbaru yang semakin menarik untuk disaksikan.

Sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 566 akan menyajikan jalan cerita serta plot yang membuat para penontonnya penasaran dengan kelanjutan kisah cinta dari Novia, Jeffrey, Tammy, dan Hakim.

Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 566 saat ini masih banyak dicari oleh penggemar sinetron Indonesia yang menantikan perkembangan cerita dari sinetron yang tayang setiap hari pukul 20.05 WIB di SCTV.

Sebelum menyaksikan sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 566 di SCTV, sebaiknya para penggemar membaca terlebih dahulu rangkuman sinopsis yang telah dihadirkan POSKOTA di bawah ini.

Pada penayangan sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode sebelumnya, Jeffrey terlihat mengantarkan Novia pulang ke apartmennya usai mereka berdua menghabiskan waktu dengan makan siang bersama.

Ketika Jeffrey mengantar Novia pulang ke lobby apartmen, ia merasa sangat sedih karena tidak bisa pulang ke tempat yang sama. Jeffrey berharap jika Novia mengurungkan niatnya untuk bercerai dari dirinya.

Seperti yang kita ketahui, meski Novia dan Jeffrey masih memiliki status sebagai sepasang suami dan istri, namun keduanya tidak bisa lagi menghabiskan momen bersama di satu atap.

Sementara itu, usai mama Astrid bertemu dengan ibu Esti di apartemen Lavender untuk membicarakan soal rencana perceraian Jeffrey dan Novia, mama Astrid pun langsung menyampaikan kesalahpahaman tersebut pada Jeffrey.

Mama Astrid mengatakan pada Jeffrey jika kepergian ibu Esti dan Novia dari rumah bukanlah keinginan mereka sendiri, melainkan keduanya terpaksa keluar dari kediaman keluarga Wardana karena diusir oleh Arjuna Wardana.

Saat mendengar pengakuan dari mama Astrid, hal itu tentunya membuat Jeffrey sangat amat terkejut. Sebab, pada saat itu Arjuna Wardana mengatakan jika Novia dan ibu Esti pergi begitu saja tanpa sepengetahuan Arjuna.

Padahal, Arjuna Wardana lah yang mengusir ibu Esti dan Novia dari rumahnya karena ia sudah terprovokasi oleh hasutan Bagas yang memang sengaja ingin membuat keluarga Wardana hancur.

Berita Terkait
News Update