JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sinopsis Cinta Tanpa Karena yang tayang di stasiun televisi RCTI tak boleh ketinggalan untuk disimak dan wajib diikuti oleh para penggemar sinetron ini.
Sinopsis Cinta Tanpa Karena dari hari ke hari menyajikan cerita yang selalu menarik untuk diikuti perkembangannya sehingga penonton bisa mendapatkan gambaran keseluruhan ceritanya.
Maka dari itu, sebelum menyaksikan episode terbaru, para penonton harus menyimak lebih dulu sinopsis Cinta Tanpa Karena 19 Januari 2024.
Sinopsis Cinta Tanpa Karena episode 19 Januari 2024 kemungkinan akan menceritakan tentang Baskara dan Nuna yang akhirnya kembali bersama dan saling melepas rindu setlah sekian lama berpisah.
Baskara dan Nuna sama-sama mencurahkan perasaan rindu yang beberapa waktu belakangan ini terpendam di hari mereka.
Keduanya saling berpelukan dengan sangat erat untuk menghilangkan kerinduan. Eki dan Vera yang juga berada di sana menatap keduanya dengan penuh haru.
Namun, momen romantis antara Baskara dan Nuna harus segera berakhir setelah kedatangan Anggun. Baskara merasa heran karena Anggun bisa menemukannya.
Hal yang lebih mengherankan bagi Baskara, yakni saat ia mengetahui bahwa Anggun dan Nuna ternyata saling mengenal satu sama lain.
Akan tetapi, Baskara lebih khawatir saat Anggun mengatakan kepada Nuna bahwa dirinya dan Baskara saling mengenal. Perkataan Anggun tentu menimbulkan tanda tanya besar bagi Nuna.
Anggun sengaja mengatakan hal tersebut untuk mengancam Baskara. Sebab, Anggun ingin Baskara mengikuti semua perintahnya jika tidak ingin Nuna mengetahui bahwa Baskara adalah Dipta.
Tak hanya itu, Anggun juga berniat merebut Baskara dari Nuna. Anggun ingin membuat Nuna menderita dengan membuat Baskara berpaling kepadanya.