BEKASI, POSKOTA.CO.ID – Kebakaran menimpa toko servis jok di Jalan Raya Jatiwaringin, Pondok Gede, Kota Bekasi. Kamis (18/1/2024) sore.
Komandan kompi D Dinas Pemadam kebakaran dan Penyelamatan Kota Bekasi, Wardi mengatakan, kebakaran ini terjadi pada pukul 16.15 WIB.
"Yang terbakar gudang mebel ada sedikit merembet ke kos kosan yang sedang dibangun," kata Wardi kepada wartawan, Kamis (18/1/2024).
Api mulai membesar dikarenakan terdapat bahan bahan di toko tersebut mudah terbakar.
Penelusuran sementara, diduga penyebab kebakaran di toko servis jok tersebut diduga karena korsleting listrik.
"Penyebabnya sementara kita menduga dari korsleting listrik," ungkapnya.
Untuk memadamkan api, pihaknya menerjunkan 11 unit armada pemadam kebakaran. 10 diantaranya dari unit Kota Bekasi dan satu bantuan di DKI Jakarta.
Pihaknya mengaku menemukan kesulitan untuk memadamkan api. Diantaranya akses menuju lokasi kebakaran sedang dalam situasi lalu lintas yang padat.
Hingga banyaknya masyarakat yang lebih memilih mendekati lokasi ketimbang menjauhi peristiwa kebakaran tersebut.
Namun demikian, hingga saat ini belum ditemukan adanya korban jiwa maupun luka.
Petugas pemadam kebakaran saat ini masih melakukan pemadaman dan pendinginan. (Ihsan Fahmi).