3. Tumis Jamur Tiram
Bahan-bahan:
- 200 gr jamur tiram
- 5 helai kacang panjang, potong serong
- 4 siung bawang putih, cincang halus
- Air secukupnya
- Minyak utuk menumis
Bumbu Halus:
- Garam
- Gula
- Penyedap jamur
Cara memasak:
- Panaskan minyak dalam wajan, tumis bawang putih hingga harum
- Masukkan kacang panjang, tumis sebentar, masukkan jamur tiram lalu tumis kembali. Beri sedikit air.
- Masukkan Bumbu sesuai dengan selera masing-masing. Aduk rata, kemudian tes rasa.
- Tumis beberapa saat. Matikan api.
- Angkat dan sajikan dengan nasi hangat.
4. Oseng Paru Pedas
Bahan- Bahan:
- 250 gr paru
- Rempah jahe, lengkuas, dan daun salam
- 15 buah cabai rawit hijau
Bumbu halus:
- 4 siung bawang merah besar
- 2 siung bawang putih
- 6 buah cabai keriting merah
- 20 buah cabai rawit merah
Bumbu lainnya:
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdm gula
- 1 sdt kaldu jamur
- 1/2 sdt lada bubuk
- 3 lembar daun salam
- 2 ruas lengkuas
- Kecap manis secukupnya
Cara membuat:
- Rebus paru dengan rempah seperti daun salam, jahe, dan lengkuas.
- Setelah itu tiriskan dan potong-potong paru berbentuk kotak.
- Haluskan bumbu. Tumis bumbu dengan minyak secukupnya.
- Masukkan garam, gula, kaldu jamur, dan lada bubuk, aduk rata.
- Masukkan potongan paru, kemudian beri air secukupnya. Aduk rata hingga paru dan bumbu tercampur rata.
- Tambahkan kecap manis secukupnya dan biarkan airnya sat, kemudian sesaat akan diangkat, masukkan cabai rawit, jangan lupa koreksi rasanya dan angkat.
- Sajikan selagi hangat.
5. Ayam Balado
Bahan- Bahan:
- 1 kg daging ayam, potong jadi 10 bagian
- 2 lembar daun jeruk
- 1 ruas jari lengkuas, memarkan
- 1 ruas jari jahe, memarkan
Bumbu Halus:
- 1 ons cabai rawit
- 1 ons cabai keriting merah
- 2 butir kemiri
- 2 buah tomat
- 4 siung bawang putih
- 7 siung bawang merah
- ½ sdm gula merah sisir halus
- Garam dan penyedap masakan (secukupnya)