Sinopsis Cinta Tanpa Karena 11 Januari 2024: Metha Jujur ke Wibowo Tentang Anak Pertamanya di Panti Asuhan

Kamis 11 Jan 2024, 13:49 WIB
Sinopsis Cinta Tanpa Karena 11 Januari 2024 (Youtube/RCTI)

Sinopsis Cinta Tanpa Karena 11 Januari 2024 (Youtube/RCTI)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selain Ikatan Cinta, sinetron RCTI yang kini banyak digemari oleh masyarakat Indonesia ialah Cinta Tanpa Karena. Simak sinopsis Cinta Tanpa Karena hari ini 11 Januari 2024 yang tayang hari ini.

Cinta Tanpa Karena hari ini 11 Januari 2024 dijadwalkan tayang malam ini dengan cerita yang semakin seru dan sayang untuk dilewatkan.

Adapun, Cinta Tanpa Karena hari ini masih menyoroti kisah dari sang pemeran utama yakni Baskara dan Nuna.

Pastikan kamu tidak ketinggalan jalan cerita seru dari sinetron Cinta Tanpa Karena hari ini yang akan tayang 11 Januari 2024.

Selain mengisahkan Ghani dengan ketakutannya serta rencananya untuk bertemu Sava, Cinta Tanpa Karena episode terbaru pun akan menampilkan kisah Metha dan anak pertamanya.

Seperti yang diketahui, belakangan muncul tokoh wanita baru bernama Anggun yang diceritakan merupakan kakak kandung dari Nuna.

Anggun dijelaskan adalah anak pertama Metha yang sejak kecil ia titipkan ke sebuah panti asuhan. Puluhan tahun berlalu, kini Anggun dan Metha pun kembali dipertemukan.

Metha yang saat ini statusnya adalah istri dari Wibowo sukses dibuat bingung memikirkan bagaimana caranya ia mengatakan perihal perbuatannya kepada sang suami. 

Kemungkinan besar Metha akan berbicara tentang dosa di masa lalu yakni menitipkan anak pertamya di sebuah panti asuhan. 

Lantas, akankah Wibowo justru membantu Metha menemukan anaknya atau marah karena perbuatan Metha?

Simak kisah selengkapnya yang hanya akan tayang malam ini, 11 Januari 2024 hanya di RCTI.

Berita Terkait
News Update