Karakter 3 Paslon 'Terbongkar' di Debat Capres

Rabu 10 Jan 2024, 05:36 WIB
Debat Capres, Ahmad Tri Hawaari

Debat Capres, Ahmad Tri Hawaari

Tontotan Debat Capres 2024 menjadi tontonan yang paling ditunggu-tunggu oleh seluruh rakyat Indonesia. Dalam debat capres, rakyat memastikan tidak salah saat mencoblos presiden pilihannya nanti.

Suasana Debat Capres 2024 ini sangat berbeda dengan dengan Debat Capres pada 2019 lalu. Kala itu hanya diikuti oleh dua pasangan calon (paslon), yakni Joko Widodo-Ma;ruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Debat Capres 2024 ini bisa dikatakan lebih seru dan menegangkan. Masyarakat/penonton bisa terbawa suasana terhadap penampilan calon pilihannya. Bila masyarakat/penonton tak bisa mengontrol diri bisa 'kebablasan' alias berujung ricuh.

Debat Capres 2024 diketahui diikuti oleh tiga paslon, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dan Ganjar-Mahfud MD.

Pada Debat Kedua Capres (Debat Ketiga Pilpres 2024) pada Minggu malam, 7 Januari 2024, terlihat makin seru 'saling serang' . Dalam debat kedua ini terlihat ketiga paslon memperlihatkan karakternya masing-masing.

Body language/bahasa tubuh dan penyampaian yang disampaikan oleh masing-masing ketiga paslon dapat terlihat jelas dalam Debat Ketiga Capres kemarin alias tak ada yang ditutupi.

Bila ketiga tim sukses dapat 'memoles' kekurangan capres lewat berbagai cara yang dilakukan, namun dalam Debat Capres Kedua kemarin semua dapat 'terbongkar'. Artinya, karakter ketiga calon terlihat jelas, dan disaksikan oleh seluruh rakyat Indonesia.

Adapun tema debat capres kedua kemarin, yakni pertahanan, keamanan, hubungan internasional, dan geopolitik. Dalam Debat Kedua Capres ketiga paslon berusaha tampil bagus dibandingkan Debat Capres Pertama.

Masing-masing paslon berupaya untuk menarik simpati kepada rakyat, lewat gagasan/pemikiran ke depan. Dalam Debat Capres Kedua ini, capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo tampil cerdas.

Lalu capres nomor urut satu Anies Baswedan tampil ofensif sejak awal kick off, dan capres nomor urut nomor dua Prabowo Subianto cenderung bertahan alias defensif.

Dalam penampilan debat capres ini masyarakat akan menilai dan memutuskan untuk memilih capres yang benar-benar dianggap pantas untuk memimpin Negara Indonesia dengan populasi lebih dari 2 ratus juta jiwa.

Berita Terkait

News Update