Diguyur Hujan Deras, Jalan Legok di Jatiasih Bekasi Longsor dan Amblas

Senin 08 Jan 2024, 21:24 WIB
Teks Foto: warga saat memperlihatkan kondisi jalan longsor di Jatiasih Bekasi. (ist)

Teks Foto: warga saat memperlihatkan kondisi jalan longsor di Jatiasih Bekasi. (ist)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Hujan deras membuat tanah amblas hingga longsor terjadi di pinggir Jalan Legok RT 05 RW 03 Kelurahan Jatiluhur Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat, Jum'at (5/1/2024) lalu.

Kepala pelaksana Badan Penganggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bekasi, Enung Nurcholish mengatakan peristiwa terjadi saat hujan deras pukul 16.00 WIB lalu.

"Terjadinya tanah longsor Jum'at lalu, kemudian pada Senin pagi ini kami terima laporan dan melakukan pengecekan," kata Enung Nurcholish, Senin (8/1/2024).

Longsornya jalan dipengaruhi adanya turun hujan deras saat itu.

Aliran air dari lingkungan warga yang mengalir ke kali Cakung juga terhambat akibat sumbatan peralon.

Hal ini menimbulkan genangan dan memicu terjadinya longsor serta amblas diatas bantaran kali.

"Akibatnya amblas dan longsor hingga menutupi sebagian aliran kali cakung di samping Perum Puri Gading dengan kedalaman sekitar kurang lebih 7 meter, lebar kurang lebih 3 meter dan panjang kurang lebih 20 meter," jelasnya.

BPBD telah melakukan koordinasi dengan dinas terkait untuk segera dilakukan monitoring dan perbaikan darurat.

Fenomena longsor ini berdampak dengan menghambat aliran kali Cakung. (Ihsan Fahmi)

Berita Terkait

News Update