Akibat Longsor, Bangunan Rumah Warga Cibeber Lebak Runtuh

Senin 08 Jan 2024, 07:36 WIB
Caption: Satu rumah warga Cibeber Lebak nyaris ambruk akibat tanah longsor. (tangkapan layar video)

Caption: Satu rumah warga Cibeber Lebak nyaris ambruk akibat tanah longsor. (tangkapan layar video)

LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Hujan deras melanda wilayah Cibeber, Lebak, Banten, mengakibatkan tanah tebing di sekitaran permukiman warga di Kampung Ciawi, Desa Neglasari, Cibeber mengalami longsor.

Akibat peristiwa itu, sebagian bangunan pada salah satu rumah warga ambruk akibat terbawa longsor tersebut.

Kejadian tersebut juga sempat membuat warga di Kampung Ciawi, Desa Neglasari, Kecamatan Cibeber heboh dan berhamburan keluar rumah.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lebak, Febby Rizki Pratama mengungkapkan, akibat hujan deras dengan intensitas tinggi, membuat tebing di salah satu depan rumah warga longsor.

"Akibatnya, penyangga bangunan depan rumah korban terbawa longsor sehingga sebagian bangunan rumah ikut ambruk," ungkap Febby, Minggu (7/1/2024).

Dikatakan Febby, kejadian tersebut terjadi pada pukul 17:30 WIB.

Tidak ada korban jiwa dalam bencana itu, hanya saja bagian depan bangunan rumah warga rusak akibat terbawa longsor.

"Tidak ambruk total hanya bagian depan rumah saja. Karena memang curah hujan di wilayah Cibeber cukup tinggi," katanya. (Samsul Fatoni)

Berita Terkait

News Update