Rilis di Pasar Global 15 Januari 2024, Begini Spesifikasi Redmi Note 13 Series dan Harga Jualnya

Sabtu 06 Jan 2024, 12:57 WIB
Rilis di Pasar Global 15 Januari 2024, Begini Spesifikasi Redmi Note 13 Series dan Harga Jualnya (Foto: Ist)

Rilis di Pasar Global 15 Januari 2024, Begini Spesifikasi Redmi Note 13 Series dan Harga Jualnya (Foto: Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Setelah publik menebak-nebak produk terbaru apa yang akan dirilis oleh Xiaomi, pada akhirnya produsen teknologi asal China itu menetapkan jadwal peluncuran resmi dari Xiaomi Redmi Note 13 Series yang akan dirilis secara global pada 15 Januari 2024 mendatang.

Layaknya produk Redmi Note Series lainnya, smartphone Xiaomi Redmi Note 13 kali ini juga sangat dinanti-nanti kehadirannya oleh para pelanggan setia Xiaomi. Seri Note dari perusahaan ini diketahui selalu hadir dengan spesifikasi serta harga yang mampu menarik perhatian publik.

Sama halnya dengan tahun 2024 ini, Xiaomi Redmi Note 13 Series juga akan hadir dengan spesifikasi yang sangat mumpuni serta harga yang ramah dikantong.

Lantas, seperti apa spesifikasi dan harga dari smartphone Xiaomi Redmi Note 13 Series? Berikut informasi lengkap mengenai detail spesifikasi dan harga jual Redmi Note 13 Series yang telah rilis di China pada Desember 2023 lalu.

Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 13

Redmi Note 13 dibekali dengan prosesor Mediatek Dimensity 6080. Dengan pembekalan prosesor kelas menengah terbaru itu, ponsel Redmi Note 13 akan diberikan dukungan yang kuat untuk menggunakan banyak aplikasi serta game dengan ukuran yang besar.

Tak hanya itu, dari segi penyimpanan, ponsel ini menyediakan RAM sebesar 6GB, 8GB, dan 12GB, lengkap dengan memori internal 128GB dan 256GB. Namun, belum dapat dipastikan varian mana sajakah yang nantinya akan hadir di Indonesia.

Ponsel Xiaomi Redmi Note 13 hadir menggunakan layar OLED 120Hz berukuran 6,67 inci. Selain itu, layar tersebut juga dilapisi dengan Corning Gorilla Glass 5.

Pada bagian kamera, Redmi Note 13 memiliki dua kamera utama yang berada di bagian belakang. Masing-masing kamera tersebut memiliki resolusi 108MP (wide) dan 2MP (depth). Sementara itu, untuk kamera bagian depan dari Redmi Note 13 hadir dengan resolusi 16MP.

Seluruh fitur yang terdapat pada smartphone keluaran terbaru dari Xiaomi ini akan mendapat dukungan dari baterai dengan kapasitas 5.00 mAh yang lengkap dengan pengisian daya cepat atau fast charging 33W.

Di negara China sendiri, harga HP Xiaomi Redmi Note 13 dibanderol mulai dari 1.199 yuan atau sekitar Rp 2,52 juta untuk varian terendah dengan memori 6/128GB. Sementara untuk harga dengan model teratasnya dengan memori 12/128GB adalah 1.699 yuan atau Rp 3,58 juta.

Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 13 Pro

Prosesor yang akan hadir pada varian Xiaomi Redmi Note 13 Pro kali ini adalah Snapdragon 7s Gen 2 yang merupakan seri chipset dari kelas menengah terbaru dari Qualcomm.

Kinerja dari ponsel ini akan dioptimalkan oleh RAM antara 8GB hingga 16GB yang telah disediakan oleh Xiaomi. Memori internal yang ditawarkan juga cukup besar, yakni 128GB hingga 512GB. Namun, belum dapat dipastikan varian mana sajakah yang nantinya akan hadir di Indonesia.

Panel AMOLED yang tersedia di bagian layar juga mampu mendukung refresh rate hingga 120Hz dan dilengkapi dengan teknologi Dolby Vision. Tak hanya itu, resolusi yang ditampilkan juga mencapai 1220 x 2712 pixel.

Redmi Note 13 Pro mengandalkan tiga buah kamera utama yang berada di bagian belakang. Masing-masing dari kamera tersebut mempunyai resolusi 200MP, 8MP, dan 2MP. Kamera belakangnya juga bisa merekam video dengan kualitas hingga 4K@30fps.

Guna menyempurnakan semua spesifikasi tersebut, smartphone ini disokong dengan baterai berkapasitas 5.100 mAh yang didukung oleh fitur fast charging 67W.

Untuk harganya sendiri, Redmi Note 13 Series Pro dibanderol mulai dari 1.499 yuan atau sekitar Rp 3,16 juta untuk varian 8/128GB. Sedangkan untuk varian dengan RAM 12GB, harganya dibanderol sekitar 1.799 yuan atau Rp 3,79 juta.

Sementara itu, untuk harga HP Redmi Note 13 Pro varian paling tinggi, yakni dengan memori 16/512GB dihargai sekitar 2.099 yuan atau 4,42 juta jika dirupiahkan.

Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 13 Pro+

Redmi Note 13 Pro+ disokong dengan chipset Dimensity 7200 Ultra serta dukungan RAM sebesar 12GB hingga 16GB. Memori internal yang tersedia juga cukup besar, yakni 128GB sampai 512GB.

Layar dari Redmi Note 13 Pro+ ini menggunakan panel OLED 6,67 inci yang mampu menampilkan resolusi 1220 x 2712 pixel, dan refresh rate 120Hz yang didukung oleh fitur Dolby Vision.

Dari segi fotografi, smartphone Xiaomi Redmi Note 13 Pro+ disediakan tiga buah kamera di bagian belakang dengan lensa utama yang memiliki resolusi 200MP dan mampu merekam video dengan kualitas hingga 4K@24/30fps.

Untuk urusan tenaga, ponsel ini dibekali dengan baterai sebesar 5.000 mAh dengan sistem fast charging 120W yang dinilai mampu mengisi 100 persen daya ponsel hanya dalam waktu 19 menit saja.

Harga Redmi Note 13 Pro+ di China dibanderol sekitar 1.999 yuan atau sekitar Rp 4,35 juta untuk varian 12/256GB dan 2.999 yuan atau Rp 5 juta untuk varian 16/512GB.

Itu dia informasi seputar spesifikasi dan gambaran dari harga smartphone Xiaomi Redmi Note 13 Series yang akan segera hadir di pasar Indonesia setelah perilisan global pada 15 Januari 2024 mendatang.

Berita Terkait

News Update