Dalam memecahkan misteri ini, Tari dibantu oleng seorang pemuda yang tengah mendekatinya yaitu Navi (Maghara Adipura). Mereka berdua mencari tahu tentang kemunculan Suban dan keterlibatannya seorang perembuan bernama Gendis (Cathrine Wilson) yang dicurigai memiliki ilmu hitam.
Semakin Tari menyelidiki, semakin banyak kejadian aneh yang menimpanya hingga ancaman petaka yang menyerang keluarganya.
Kekayaan sang ayah yang merupakan pengusaha sukses itu juga menjadi pertanyaan bagi Tari. Apakah Anwar selama ini menerima kekayaan melimpah, namun harus mengorbankan nyawa dari keluarganya?
Nah, itu dia informasi terkait sinopsis film horor Ramu Kafan yang akan tayang pada 18 Januari 2024 mendatang yang siap menajwab rasa penasaran kamu dan cukup membuat tubuhmu merinding, jangan lupa untuk menyaksikan keseramannya di bioskop kesayangan kamu.