Pasta gigi ini dirancang khusus untuk anak-anak dengan formula unggulan yang mengandung xylitol dan Active Fluoride.
Kombinasi dua bahan tersebut memberikan manfaat ganda, diantaranya membantu mencegah gigi berlubang dan menjaga kekuatan gigi anak-anak.
Xylitol sebagai pemanis alami, terbukti efektif dalam menghambat pertumbuhan bakteri penyebab gigi keropos, sementara Active Fluoride berperan penting dalam melindungi enamel gigi dan mencegah terjadinya karies.
6. Darlie Bunny Kids
Pasta gigi ini diperkaya dengan kalsium dan fluoride sehingga memberikan perlindungan maksimal untuk memperkuat gigi dan melawan risiko gigi berlubang pada usia dini.
Keunggulan dari Darlie Bunny Kids adalah kemampuannya dalam meminimalkan iritasi, dengan tingkat busa yang rendah sehingga nyaman digunakan oleh anak-anak.
Formula pasta gigi ini menggunakan bahan food grade, menjamin keamanan dan kualitas yang sesuai dengan standar makanan.
Lebih dari 80 persen bahan dalam formulanya memenuhi standar food grade, menjadikan Darlie Bunny Kids sebagai pilihan pasta gigi yang dapat diandalkan untuk menjaga kesehatan gigi anak-anak.
7. Kodomo Pasta Gigi Anak
Pasta gigi Kodomo diformulasikan dengan active fluoride sehingga mampu mencegah gigi berlubang, yang menjadi masalah umum pada masa pertumbuhan anak-anak.
Keberadaan xylitol dalam formulanya tidak hanya memberikan rasa manis yang disukai anak-anak tetapi juga memberikan kontribusi positif dalam menjaga kesehatan gigi dan gusi si Kecil.
Selain manfaat kesehatan, pasta gigi Kodomo juga menghadirkan aroma dan rasa buah-buahan yang segar sehingga sangat disukai oleh anak-anak.