Resep Kentang Mustofa Teri Kacang yang Gurih dan Awet Selama Berbulan-Bulan

Jumat 29 Des 2023, 09:00 WIB
Resep Kentang Mustofa Teri Kacang yang Gurih dan Awet. (Ist)

Resep Kentang Mustofa Teri Kacang yang Gurih dan Awet. (Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Berikut ini adalah ulasan mengenai resep kentang mustofa teri kacang yang gurih dan awet untuk disimpan selama berbulan-bulan.

Anda bisa mencoba resep kentang mustofa teri kacang dan mempraktikkannya di rumah untuk camilan atau pelengkap nasi bersama dengan lauk pauk lainnya.

Resep kentang mustofa teri kacang juga tidak sulit dan sangat mudah dilakukan. Hidangan ini sendiri cukup Anda goreng dengan bahan utamanya yakni kentang, beserta bumbunya yang khas.

Adapun cara membuat dan bahan-bahan kentang mustofa teri kacang yang perlu Anda persiapkan supaya dapat mejadi kudapan yang lezat. Simak selengkapnya di bawah ini. 

Resep Kentang Mustofa

Bahan-Bahan:

  • 750 gram kentang, serut, potong tipis, rendam dengan air kapur sirih dan bilas
  • Teri medan secukupnya
  • Ebi secukupnya
  • Kacang tanah secukupnya, cuci dan tiriskan

Bumbu halus:

  • 5 siung bawang putih
  • 5 buah cabai keriting
  • 10 buah rawit

Bahan tambahan:

  • Minyak secukupnya untuk menumis
  • 4 sdm gula pasir atau sesuai selera
  • 1 sdt garam
  • 3 sdm air asam jawa

Cara membuat:

  • Goreng kentang dalam minyak yang banyak dan panas sampai kering. Setelah itu, sisihkan.
  • Rendam teri medan sebentar dan bilas. Goreng sampai kering, tetapi hindari sampai gosong, ya, Bunda. Lalu, oven kacang merah atau digoreng.
  • Cuci dan tiriskan ebi. Kemudian, sangrai hingga kering. Setelah kering, haluskan hingga menjadi bubuk.
  • Rebus cabai lalu haluskan dengan bawang putih.
  • Tumis bumbu halus hingga matang. Masukkan gula dan air asam jawa. Masak sampai gula mencair. Tambahkan garam.
  • Masukkan kentang, teri, dan kacang. Aduk sampai merata dengan bumbu. Kemudian, masukkan ebi yang sudah dihaluskan.
  • Simpan dalam toples rapat.

Itu dia resep kentang mustofa teri kacang yang bisa langsung Anda praktikkan. Anda juga memodifikasinya sesuai selera supaya semakin nikmat saat disantap.

News Update