Sinopsis Cinta Tanpa Karena 21 Desember 2023: Metha dan Wibowo Restui Baskara dan Nuna Segera Menikah

Kamis 21 Des 2023, 13:17 WIB
Sinopsis Cinta Tanpa Karena 21 Desember 2023 (Youtube/RCTI)

Sinopsis Cinta Tanpa Karena 21 Desember 2023 (Youtube/RCTI)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selain Ikatan Cinta, sinetron RCTI yang kini banyak digemari oleh masyarakat Indonesia ialah Cinta Tanpa Karena. Simak sinopsis Cinta Tanpa Karena hari ini 21 Desember 2023 yang tayang hari ini.

Cinta Tanpa Karena hari ini 21 Desember 2023 dijadwalkan tayang malam ini dengan cerita yang semakin seru dan sayang untuk dilewatkan.

Adapun, Cinta Tanpa Karena hari ini masih menyoroti kisah dari sang pemeran utama yakni Baskara dan Nuna.

Pastikan kamu tidak ketinggalan jalan cerita seru dari sinetron Cinta Tanpa Karena hari ini yang akan tayang 21 Desember 2023.

Pada episode terbaru Cinta Tanpa Karena, diketahui bahwa Sava akan mendengarkan Baskara yang meminta izin untuk menikahi Nuna.

Di samping itu, Baskara mengajak Sava dan Nuna untuk mengunjungi rumah baru yang ia beli untuk nantinya ditempati oleh mereka bertiga. Baskara telah menyiapkan hunian bakal menjalin rumah tangga setelah ia menikahi Nuna.

Melihat kesungguhan Baskara, Nuna tidak bisa menyembunyikan kebahagiaannya. Ia bahkan mengaku secara blak-blakan bahwa ia menyukai rumah yang disiapkan Baskara.

Adapun, di sisi lain Baskara dan Nuna tinggal menunggu Sava luluh dan merestui hubungan mereka untuk lanjut ke jenjang yang lebih serius.

Metha dan Wibowo sendiri sudah sangat setuju jika Baskara dan Nuna berakhir bersama dan merajut kasih menjadi sepasang suami istri.

Lantas, bagaimana Sava menanggapi keinginan Baskara dan Nuna yang hendak menikah dan meminta persetujuannya?

Kamu bisa mengetahui jawaban Sava dengan menonton sinteron Cinta Tanpa Karena malam ini, 21 Desember 2023 yang hanya tayang di RCTI.

Berita Terkait
News Update