Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih Episode 528: Ibu Astrid Sadar dari Koma, Danang Lapor Polisi

Rabu 20 Des 2023, 13:36 WIB
Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih Episode 528 (YouTube/Sinemart)

Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih Episode 528 (YouTube/Sinemart)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 528 hari ini, 20 Desember 2023 yang kembali tayang untuk menghibur para penggemarnya di waktu senggang dengan episode terbaru yang semakin menarik untuk disaksikan.

Sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 528 akan menyajikan jalan cerita serta plot yang membuat para penontonnya penasaran dengan kelanjutan kisah cinta dari Novia, Jeffrey, Tammy, dan Hakim.

Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 528 saat ini masih banyak dicari oleh penggemar sinetron Indonesia yang menantikan perkembangan cerita dari sinetron yang tayang setiap hari pukul 19.55 WIB di SCTV.

Sebelum menyaksikan sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 528 di SCTV, sebaiknya para penggemar membaca terlebih dahulu rangkuman sinopsis yang telah dihadirkan POSKOTA di bawah ini.

Pada episode terbaru sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih kali ini, Ibu Astrid akhirnya sadar dari kondisi kritis setelah lama dirawat secara intensif di rumah sakit akibat kecelakaan kapal Yacht.

Danang yang merupakan driver kapal Yacht yang asli diketahui telah menyelamatkan nyawa ibu Astrid yang sebelumnya terancam karena jatuh dari kapal yang disabotase oleh anak buah Bagas bernama Dery.

Setelah Danang mengetahui jika ibu Astrid telah sadar, ia akan melaporkan tindakan jahat yang telah diperbuat oleh Bagas kepada keluarga Wardana beberapa waktu lalu.

Danang melakukan itu semua demi membalas kebaikan ibu Astrid yang sebelumnya pernah menolong dirinya. Tak hanya itu, Danang juga kemungkinan akan bertanggung jawab atas kesalahannya yang bekerja sama dengan Bagas.

Pada episode sebelumnya, Danang diketahui telah menghubungi Bagas untuk meminta uang guna membayar biaya pengobatan ibu Astrid selama dirawat di rumah sakit.

Danang sengaja memanfaatkan Bagas untuk meminta sejumlah uang agar dirinya bisa bertahan hidup dan membiayai perawatan ibu Astrid di rumah sakit hingga sembuh total dan bisa berkumpul lagi dengan keluarga Wardana.

Disisi lain, Jeffrey dan Novia diketahui baru saja mengalami peristiwa yang kurang mengenakan akibat ulah anak buah Bagas. Jeffrey diketahui terluka parah lantaran tubuhnya ditikam oleh sebuah pisau.

Berita Terkait
News Update