JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - GB WhatsApp GB Pro menjadi salah satu aplikasi tukar pesan instan yang banyak digunakan oleh pengguna karena memiliki bergam fitur yang lebih banyak apabila dibandingkan dengan WhatsApp asli.
Namun, banyaknya fitur dan kelebihan GB WhatsApp GB Pro tak memungkinkan aplikasi yang dikembangkan oleh pihak ketiga ini memiliki kekurangan.
GB WhatsApp GB Pro sendiri adalah versi modifikasi yang memiliki resiko terkena virus atau malware pada perangkat.
Sebab, aplikasi ini bukan diunduh melalui toko aplikasi resmi seperti Play Store maupun App Store.
Malware sendiri adalah perangkat lunak yang sengaja dirancang untuk menyebabkan kerusakan pada komputer, peladen, klien, atau jaringan komputer.
Selain itu, karena GB WhatsApp GB Pro bukan merupakan aplikasi yang dirancang oleh Meta maka tidak menutup kemungkinan untuk terkena blokir atau banned sementara, bahkan permanen.
Apabila hal tersebut sudah terjadi, maka sebaiknya Anda langsung beralih ke aplikasi WhatsApp resmi yang dibuat oleh Meta.
Adapun beberapa cara untuk mengatasi GB WhatsApp GB Pro yang terkena banned agar riwayat chat Anda tetap aman.
Cara Mengatasi GB WhatsApp GB Pro yang Terkena Banned Sementara
Tunggu hingga blokir sementara Anda berakhir. Penunjuk waktu akan memperlihatkan jangka waktu pemblokiran.
Di aplikasi GB WhatsApp, ketuk Opsi lainnya > Chat > Cadangkan chat.
Buka Setelan Telepon > ketuk Penyimpanan > File.
Temukan folder GB WhatsApp GB Pro. Kemudian, ketuk dan tahan untuk memilih folder tersebut.
Di sudut kanan atas, ketuk Lainnya > Ubah nama dan ubah nama folder menjadi “WhatsApp”.
Buka toko aplikasi resmi (seperti Play Store) dan unduh aplikasi WhatsApp resmi.
Masuk ke aplikasi WhatsApp dan verifikasi nomor telepon Anda.
Pada layar Pencadangan, ketuk Pulihkan > Berikutnya.
WhatsApp akan dimuat beserta chat yang telah ada.
Demikian beberapa langkah cara cepat untuk mengatasi GB WhatsApp GB Proyang terkena banned sementara. Sebagai catatan, penggunaan GB WhatsApp GB Pro sangat tidak disarankan, karena beresiko terhadap keamanan data pribadi Anda.