Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih Episode 525: Tuduh Istrinya Selingkuh dengan Michael, Jeffrey Ancam Ceraikan Novia

Minggu 17 Des 2023, 15:18 WIB
Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih Episode 525 (YouTube/SCTV)

Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih Episode 525 (YouTube/SCTV)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 525 hari ini, 17 Desember 2023 yang kembali tayang untuk menghibur para penggemarnya di waktu senggang dengan episode terbaru yang semakin menarik untuk disaksikan.

Sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 525 akan menyajikan jalan cerita serta plot yang membuat para penontonnya penasaran dengan kelanjutan kisah cinta dari Novia, Jeffrey, Tammy, dan Hakim.

Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 525 saat ini masih banyak dicari oleh penggemar sinetron Indonesia yang menantikan perkembangan cerita dari sinetron yang tayang setiap hari pukul 19.55 WIB di SCTV.

Sebelum menyaksikan sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 525 di SCTV, sebaiknya para penggemar membaca terlebih dahulu rangkuman sinopsis yang telah dihadirkan POSKOTA di bawah ini.

Seperti yang kita ketahui pada episode sebelumnya, Novia sangat antusias untuk memberitahu Jeffrey jika dirinya tengah mengandung anak pertama dari Jeffrey.

Namun sayangnya, semua harapan Novia yang ingin memiliki keluarga kecil yang bahagia bersama Jeffrey harus pupus lantaran kondisi mental Jeffrey yang kini semakin buruk.

Bukan tanpa sebab, kondisi halusinasi Jeffrey semakin parah lantaran ia mendapat pengaruh buruk dari anak buah Bagas serta kesaksian palsu yang diberikan oleh Dery sebelum ia meninggal dunia.

Dery mengatakan jika Novia merupakan dalang di balik peristiwa kecelakaan kapal Yacht yang dialami oleh keluarga Wardana dan menyebabkan Bryan dan ibu Astrid sempat menghilang.

Padahal, semua yang dikatakan oleh Dery sebelum ia meninggal dunia merupakan kebohongan besar yang ia coba katakan untuk melindungi nyawa ibunya dari Bagas dan anak buahnya.

Sementara itu, Novia yang baru saja pulang dari rumah sakit untuk memeriksa kondisi kandungannya berniat untuk bertemu dengan Jeffrey di sebuah restoran dan memberitahunya bahwa ia sedang mengandung.

Alih-alih bahagia mendengar kabar kehamilan Novia, Jeffrey justru marah besar dan menuduh jika anak yang sedang dikandung Novia merupakan anak dari hasil perselingkuhannya dengan Michael.

Berita Terkait
News Update