Yamaha Resmi Rilis Motor Skutik Gede Tricity 300 di Pasar Jepang

Jumat 15 Des 2023, 14:42 WIB
Yamaha Resmi Rilis Motor Skutik Gede Tricity 300 di Pasar Jepang (Foto: Ist)

Yamaha Resmi Rilis Motor Skutik Gede Tricity 300 di Pasar Jepang (Foto: Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Yamaha Jepang belum lama ini telah merilis versi perbaikan dari sepeda motor Yamaha Tricity 300, produk baru yang memanfaatkan sepenuhnya teknologi LMW perusahaan.
 
Sedikit berbeda dengan model sebelumnya, Yamaha Tricity 300 pertama kali diluncurkan di pasar Jepang pada September 2020 lalu.

Sepeda motor satu ini dianggap sebagai model teratas dari seri Tricity dan merupakan bagian dari lini produk LMW (Leaning Multi-Wheel), yang dilengkapi roda depan ganda.
 
Yamaha Tricity hadir dengan dilengkapi suspensi depan independen dan sistem kemudi hub yang memungkinkan sudut kemiringan kedua roda depan disesuaikan dengan tetap menjaga keseimbangan kendaraan. 

Dari segi performa, Yamaha Tricity dibekali dengan mesin bertenaga satu silinder 292cc berpendingin air.

Tenaga maksimum yang dihasilkan sebesar 29 tenaga kuda dan torsi maksimum 3,0 kg-fm yang disalurkan melalui sistem transmisi otomatis. Tenaga akhir disalurkan ke roda belakang melalui sistem sabuk.
 
Pembaruan Yamaha Tricity untuk model tahun 2024 kali ini menambahkan tiga warna bodi baru, diantaranya Grayish Blue, Matte Beige, dan Matte Grey.

Harga kendaraan Yamaha Tricity dibanderol sekitar 1.045.000 yen termasuk pajak. Harga totalnya sekitar Rp. 114.247.114,19 jika dirupiahkan.

Berita Terkait

News Update