Warga Pulo Tunda Serang Tak Tahu Jadwal Pemilu, Ketua KPU Banten Minta Semua Pihak Lakukan Sosialisasi

Minggu 10 Des 2023, 15:20 WIB
Caption: Ketua KPU Banten, Mohamad Ihsan. (Bilal)

Caption: Ketua KPU Banten, Mohamad Ihsan. (Bilal)

SERANG, POSKOTA.CO.ID - Jelang Pemilu 2024, masih terdapat masyarakat di wilayah Banten yang tidak tahu jadwal dan tahapan proses pemilu mendatang.

Salah satunya terjadi di Pulo Tunda, Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang, Banten.

Penduduk di sana hanya tahu Anies Baswedan, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto yang menjadi Capres.

Namun hari pencoblosannya belum mengetahui.

Ketua KPU Banten, Mohamad Ihsan mengatakan, wilayah kepulauan di Banten menjadi perhatian penyelenggara Pemilu dalam meningkatkan kualitas partisipasi pemilih dan distribusi perlengkapan suara. 

"KPU Provinsi Banten beserta jajaran hingga PPS akan terus berupaya melakukan pendidikan pemilih, agar kualitas pemilih di wilayah kepulauan semakin berkualitas, dan partisipasinya meningkat," katanya, Minggu (10/12/2023).

Selain itu, pihaknya akan berkoordinasi dengan seluruh elemen untuk mendistribusikan perlengkapan pemungutan suara di wilayah kepulauan.

Bahkan untuk sosialisasi di Pulo Tunda, KPU Banten telah melaksanakannya pada pekan lalu.

"Kami juga akan melakukan koordinasi dengan pihak terkait dalam hal distribusi perlengkapan pemungutan dan penghitungan suara agar proses distribusi lancar dan tidak terjadi terkendala," ungkapnya.

Di sisi lain, Ihsan meminta kepada peserta Pemilu untuk masif dalam mengedukasi pemilih tentang jadwal pesta demokrasi.

Apalagi saat ini sedang masa kampanye.

Berita Terkait

News Update