TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Dua pekerja proyek dikabarkan tertimbun longsor di Kampung Bugel Lebak, Kelurahan Kadu Agung, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten.
Salah satu warga, Encum mengatakan bahwa kejadian itu bermula ketika sejumlah pekerja proyek sedang memasang kayu untuk tembok penahan tanah (TPT) pada Kamis, (7/12/2023) sekitar pukul 14.00 WIB.
Kemudian, karena dirasa kayu tidak tertancap ke dalam tanah dengan sempurna, pekerja lainnya kemudian mencoba untuk menggetoknya menggunakan beko atau excavator.
Namun, katanya karena guncangan alat berat, tanah menjadi longsor dan menimbun dua orang pekerja.
"Karena tanah ini masih riskan tidak padat, jadi longsor menimbun pekerja itu," katanya.
Kendati demikian, katanya dua pekerja itu harus dilarikan ke rumah sakit terdekat karena menderita sejumlah luka.
"Alhamdulillah gak kenapa napa, tapi mereka dibawa ke rumah sakit," ucapnya.
Sementara itu, Lurah Kadu Agung, Yusuf membantah dua orang pekerja proyek itu tertimbun longsor.
Menurutnya, korban hanya terkena reruntuhan tanah akibat goncangan alat beko.
"Iya jatuh gak sampe ketimbun," terangnya.
Lebih jauh, Yusuf membenarkan kedua korban sempat ditangani tenaga medis, yakni dibawa ke Metro Hospital dan Klinik.
"Hanya luka ringan. Sekarang korban sudah membaik," pungkasnya. (Veronica Prasetio)