JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak tiga konser musik asal luar negeri yang segera meriahkan Jakarta dan sekitarnya pada Desember 2023.
Bukan sebuah rahasia umum lagi, tentu Jakarta segera dipadatkan dengan deretan konser musik mulai dari dalam negeri hingga luar negeri setiap akhir tahun. Begitupun dengan daerah-daerah lainnya.
Sejumlah musisi luar negeri bakal mendarat ke Indonesia dan siap menggelar konser musik yang pastinya akan ditonton banyak pendengar dari berbagai daerah pada Desember ini.
Sebab, konser musik yang digelar ini bukanlah kaleng-kaleng. Lantas, konser musik apa saja dari luar negeri tersebut yang segera melantai di Tanah Air ini?
So, kamu wajib simak lengkapnya berikut ini biar tidak ketinggalan informasinya.
1. Steve Aoki's Cake Party
Kabar gembira untuk penggemar musik EDM, lantaran DJ kelas internasional, Steve Aoki bakal hadir menghibur warga Indonesia dalam sebuah festival musik.
Festival tersebut bertajuk 'Steve Aoki's Cake Party'. Nampaknya, dalam festival Ini Aoki akan menampilkan atraksi lempar kuenya kepada seseorang sebagaimana tanda cake party atau pesta kue dengan alunan lagu 'Cake Face' ciptaannya.
Acara ini segera digelar di Phantom, Kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 pada 10 Desember 2023 mendatang. Beberapa musisi nasional pun bakal berpartisipasi dalam festival ini seperti Dipha Barus, Ungu, hingga Dewa 19 ft. Virzha.
2. GMMTV Musicon In Jakarta
Selain itu, kabar gembira juga datang untuk para pecinta musik Thailand. Sebab Lumina Entertainment akan menggelar konser sederet musisi Thailand melalui GMMTV Musicon In Jakarta pada penghujung tahun ini.