Jelang Nataru, PT KAI Pastikan Kelaikan Perjalanan Kereta Tujuan Jawa

Rabu 06 Des 2023, 18:33 WIB
Petugas PT KAI lakukan inspeksi jelang Nataru. (Ist)

Petugas PT KAI lakukan inspeksi jelang Nataru. (Ist)

“KAI mengantisipasi adanya 243 titik rawan yang terdiri dari rawan banjir, longsor, dan amblesan. KAI juga mengantisipasi keamanan di perlintasan sebidang. Per November 2023, jumlah perlintasan sebidang adalah 3.693. KAI jg menyiagakan ribuan petugas pemeriksa jalur ekstra, petugas penjaga pintu perlintasan ekstra, serta petugas posko daerah rawan ekstra,” tuturnya.

Di samping itu, KAI menyiapkan strategi manajemen krisis bernama Alat, Material, untuk Siaga (AMUS).

Strategi tersebut selain menyiagakan tim personel lapangan khusus, juga menyediakan alat dan material yang ditempatkan tersebar di sepanjang jalur kereta api.

Hal ini bertujuan jika dalam keadaan darurat, perbaikan dapat segera dilakukan.

“Periode Angkutan Nataru merupakan momentum di mana seluruh insan KAI akan memberikan kinerja terbaik. Hal tersebut kami upayakan agar kereta api tetap menjadi pilihan favorit masyarakat untuk bertransportasi,” kata Didiek.

Berita Terkait

News Update