Layanan Telekomunikasi dan Internet di Gaza Terputus, Warga Sipil Sulit Temukan Zona Aman

Selasa 05 Des 2023, 09:45 WIB
Layanan Telekomunikasi dan Internet di Gaza Terputus, Warga Sipil Sulit Temukan Zona Aman (Reuters)

Layanan Telekomunikasi dan Internet di Gaza Terputus, Warga Sipil Sulit Temukan Zona Aman (Reuters)

Sekertaris Jenderal PBB, Antonio Guterres mengimbau Israel untuk menghindari tindakan lebih lanjur agar tidak memperburuk situasi kemanusiaan sebagaimana yang telah terjadi di Gaza Utara bulan lalu.

PBB juga mengungkapkan, perlunya aliran bantuan kemanusian tanpa hambatan dan berkelanjutan untuk kebutuhan masyarakat di seluruh Jalur Gaza.

"Bagi orang-orang yang diperintahkan untuk mengungsi, tidak ada tempat yang aman untuk pergi dan hanya sedikit yang bisa bertahan hidup," ujar Juru Bicara PBB, Stephan Dujarric pada Senin.

Selain itu, sekutu Israel yakni Amerika Serikat (AS) telah mengingatkan kembali agar Israel melakukan lebih banyak hal untuk melindungi warga sipil. AS juga mengatakan, pihaknya meminta Israel mengizinkan lebih banyak bahan bakar masuk ke Jalur Gaza.
 

Berita Terkait

News Update