JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Drakor Welcome to Samdalri telah menayngankan episode perdananya pada Sabtu, 2 Desember 2023 kemarin dan rencananya episode ke 2 dari drama tersebut akan tayang pada hari ini, 3 Desember 2023 pukul 23.00 KST melalui saluran televisi JTBC.
Selain tayang secara resmi di stasiun televisi Korea JTBC, drakor Welcome to Samdalri juga dapat disaksikan melalui layanan platform streaming legal Netflix dengan subtitle Bahasa Indonesia.
Disutradarai oleh Cha Young Hoon dan naskahnya ditulis oleh Kwon Hye Joo, drakor Welcome to Samdalri ini akan dijadwalkan tayang dengan total 16 episode.
Drama terbaru asal Korea Selatan yang dibintangi oleh aktor serta aktris papan atas seperti Ji Chang Wook (Jo Yong Pil) dan Shin Hye Sun (Jo Sam Dal) ini akan mengisahkan tentang prakirawan cuaca dari Pulau Jeju bernama Jo Yong Pil yang memiliki teman masa kecil bernama Jo Sam Dal.
Jo Sam Dal yang diketahui tinggal di Seoul dan bekerja di pusat Kota Korea Selatan itu memutuskan untuk pulang ke kampung halamannya. Ketika Sam Dal pulang ke kampung halaman karena karirnya memburuk, ia pun akhirnya dipertemukan kembali dengan sahabat kecilnya, Jo Yong Pil.
Usai keduanya bertemu pertama kali setelah sekian lama berpisah, pada akhirnya Jo Sam Dal dan Jo Yong Pil memulai kisah cinta pada perjalanan hidup mereka yang baru.
Pada episode kali ini, Jo Yong Pil yang tumbuh besar di Pulau Jeju dan terlihat sangat mencintai kampung halamannya itu bekerja sebagai prakirawan cuaca yang kerap kali berselisih paham dengan atasannya.
Jo Yong Pil diketahui memiliki teman masa kecil sekaligus mantan kekasih bernama Jo Sam Dal yang pada saat itu diketahui telah pindah ke Seoul untuk bekerja dan mengejar cita-citanya.
Jo Sam Dal yang ingin mengejar karir serta mimpinya di kota besar pun memilih untuk berpisah dari Jo Yong Pil selama bertahun-tahun. Namun, saat tiba di Seoul, Sam Dal justru menghadapi berbagai situasi yang sulit.
Akan tetapi, demi mengejar semua mimpi-mimpinya menjadi orang sukses, Sam Dal terus berusaha dan bekerja keras menghadapi semua masalah agar tidak kembali pulang ke kampung halamnnya.
Seiring berjalannya waktu, semua upaya Jo Sam Dal pun terbayarkan. Ia akhirnya berhasil menjadi seorang fotografer populer di Seoul dan banyak bekerja sama dengan bintang-bintang besar serta tokoh ternama.