Sorot: Selamat Tinggal Piala Dunia U-17

Sabtu 02 Des 2023, 05:00 WIB
Trofi Piala Dunia U-17 FIFA (Foto: FIFA)

Trofi Piala Dunia U-17 FIFA (Foto: FIFA)

PERHELATAN Piala Dunia U-17 atau FIFA U-17 World Cup yang digelar di Indonesia sejak 10 November 2023 akan berakhir pada hari ini, Sabtu 2 Desember 2023.

Gegap gempita cabang olah raga paling bergengsi di Tanah Air ini pun langsung terlihat di seluruh penjuru Indoneia. Apalagi bagi penonton tuan rumah di empat kota terpilih yakni Jakarta, Surakarta, Bandung dan Surabaya. Indonesia merupakan negara pertama di Asia Tenggar yang terpilih sebagai tuan rumah sepak bola akbar tersebut.

Dari seluruh rangkaian pertandingan yang diikuti 32 timnas negara peserta tersebut, Indoneia dianggap berhasil melaksanakan tugasnya sebagai tuan rumah. Banyak negara peserta serta penikmat cabang sepak bola dari seluruh negara mengapresiasi Indonesia.

Hingga akhirnya tersisa empat negar yang tembus ke semifinal yakni Jerman, Prancis, Argentina dan Mali.

Indonesia yang ditunjuk sebagai tuan rumah juga dianggap layak menyelenggarakan perhelatan Piala Dunia U-17 edisi ke-19 ini.

Selain mempunyai stadion bertaraf internasional seperti Jakarta International Stadium (JIS), Stadion Mahanan, Stadion Si Jalak Harupat dan Stadion Gelora Bung Tomo, penonton fanatik Indonesia juga mendapat perhatian FIFA.

Tidak mengherankan jika pelatih Brasil merasa kagum saat melihat JIS yang merupakan tempat timnas negeri Samba bertanding pada awal pembukaan. Mereka kaget Indonesia punya stadion yang disebutnya mirip dengan yang ada di negara Inggris, Italia dan Jerman.

Namun  ada sedikit masalah yakni saat diguyur hujan lebat, rumput di JIS sempat terendam air hingga pertandingan terpaksa ditunda. Peristiwa ini tidak luput menjadi perhatian FIFA dan wartawan yang meliput pertandingan bergengsi tersebut.

Ternyata, rumput pengganti yang dilaksanakan oleh panitia justru tidak mampu menampung air hujan. Ini sangat membuat malu Indonesia sebagai tuan rumah. Apalagi penggantian rumput tersebut saat itu sempat mendapat perhatian banyak pihak.

Pasalnya, disebut-sebut penggantian rumput berbau unsur politis terkait dengan dekatnya Pilpres 2024 yang sebentar lagi dilangsungkan di Indonesia. Ini harus menjadi pengalaman berharga bagi pemerintah dan PSSI. (**)

Berita Terkait

News Update