Menghimpun beberapa sumber, mesin pencarian Google telah membuktikan bahwa mode gelap pada layar OLED mampu menghemay daya tahan pada baterai.
Contohnya seperti mode gelap yang diterapkan pada YouTube mampu menghemat sekitar 15 persen energi layar dengan kecerahan 50 persen, dibanding harus menggunakan mode cahaya yang terang.
Di sisi lain, pada kecerahan 100 persen antarmuka gelap dapat menghemat 60 persen energi layar pada perangkat.
3. Tampilan lebih elegan
Manfaat lainnya, warna hitam pada mode gelap juga dapat memberikan kesan elegan dan menarik. Warna yang lebih cerah akan lebih mencolok, sedangkan warna hitam selaku latar belakang dapat mempertegas warna-warna terang lainnya.
Cara Aktifkan Mode Gelap atau Dark Mode
- Buka web.whatsapp.com di browser atau aplikasi yang terunduh di perangkat
- Pindai kode QR untuk login
- Klik ikon titik tiga vertikal pada WhatsApp Web
- Klik Settings > Chats > Theme > Dark
- Klik 'OK' jika sudah selesai
- Selesai, tampilan akan berubah ke mode gelap
Nah, itu dia informasi seputar mengaktifkan mode gelap pada WhatsApp Web dan manfaatnya yang dapat kamu simak, silakan mencoba untuk kesehatanmu.