WhatsApp Web VS WhatsApp Dekstop, Mana Lebih Unggul? Cek Perbedaan dan Fungsinya di Sini

Senin 27 Nov 2023, 12:44 WIB
Perbedaan WhatsApp Web dan WhatsApp Dekstop dan penjelasan fungsinya (Ist)

Perbedaan WhatsApp Web dan WhatsApp Dekstop dan penjelasan fungsinya (Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Aplikasi pengiriman pesan singkat WhatsApp tidak hanya bisa diakses melalui telepon genggam saja. Kini, pengguna dapat dengan mudah mengirim pesan melalui perangkat dekstop dengan WhatsApp Web.

Tak hanya bisa dijangkau melalui situs website, WhatsApp Web juga dapat digunakan oleh para pengguna di laptop, komputer, dan dekstop dengan cara mengunduh aplikasi WhatsApp pada perangkat.

Hal tersebut tentunya semakin memudahkan para masyarakat yang ingin mengirim pesan cepat dan melakukan panggilan telepon tanpa perlu mengaktifkan dan menonaktifkan ponsel.

Meskipun WhatsApp Web dan WhatsApp sudah tidak asing lagi bagi para penggunanya, namun sebetulnya kedua platform media sosial itu memiliki perbedaan yang jarang orang ketahui.

Perbedaan WhatsApp Web dan WhatsApp Dekstop 

Aplikasi ataupun situs WhatsApp Web dan WhatsApp Dekstop sebenarnya memiliki satu kesamaan, yakni dapat diakses melalui perangkat seperti PC ataupun laptop.

Kendati demikian, WhatsApp Web dan WhatsApp Dekstop mempunyai perbedaan yang cukup terlihat jika diperhatikan. Perbedaan tersebut terletak pada segi format hingga bentuk platform yang ditampilkan.

Berikut ini beberapa perbedaan WhatsApp Web dan WhatsApp yang telah POSKOTA rangkum dari berbagai sumber untuk disajikan kepada para pengguna aplikasi WhatsApp.

1. Format

Perbedaan yang paling menonjol antara WhatsApp Web dan WhatsApp Dekstop adalah format. WhatsApp Web sendiri merupakan aplikasi yang dibuat dengan format berbasis situs web.

Sementara WhatsApp Dekstop, merupakan aplikasi dari WhatsApp yang hanya dapat diunduh melalui perangkat seperti PC ataupun laptop. Jadi, penggunanya tidak perlu repot untuk mengakses browser.

2. Tampilan

Perbedaan berikutnya yang dapat pengguna lihat adalah tampilan. Perbedaan WhatsApp Web dan WhatsApp Dekstop bisa terlihat dari segi tampilan yang tertera di perangkat saat digunakan.

WhatsApp Web yang harus diakses melalui situs peramban tersebut diketahui tidak memiliki fitur 'Minimize', sehingga pengguna hanya dapat memperkecil tampilan pada browser saja.

Berita Terkait

News Update