JAKARTA, POSKOTA.CO.ID- Simak beberapa cara mudah untuk membuat layar WhatsApp Web menjadi blur, agar tidak bisa dilihat oleh orang lain.
Membuka WhatsApp Web menggunakan layar yang besar, seperti laptop atau PC desktop memang dapat membuat orang lain dengan mudah melihat riwayat pesan kita.
Namun, hal tersebut terkadang membuat kita risih, lantaran pesan pribadi kita dapat dibaca oleh orang lain.
Untungnya, kini layar WhatsApp Web dapat diberikan efek blur yang membuat chatnya tak bisa dilihat orang lain, sehingga privasi kita tetap aman.
Nah, berikut ini Poskota sajikan beberapa cara untuk membuat layar WhatsApp Web kamu menjadi blur dengan mudah.
Google Chrome
- Buka browser Google Chrome, masukkan link KLIK DI SINI.
- Ketik 'Privacy Extension for WhatsApp Web' di kolom pencarian
- Pilih extension dengan nama developer lukaslen.com
- Klik opsi 'Add to Chrome'
- Install dan ikuti prosedurnya
- Buka situs WhatsApp Web di Google Chrome
- Pilih extension yang sudah di-install
- Tekan tombol kombinasi 'Alt+X' untuk mengaktifkan efek blur pada WhatsApp Web
WA Web Plus
- Buka browser Google Chrome, masukkan link KLIK DI SINI.
- Ketik 'WA Web Plus for WhatsApp' pada kolom pencarian
- Pilih extension dengan nama pengembang wawplus.com
- Klik opsi 'Add to Chrome'
- Install dan ikuti prosedurnya
- Buka situs WhatsApp Web di Google Chrome
- Pilih extension yang sudah di-install
- Atur efek blur sesuai keinginan
Mozilla Firefox
- Buka browser Mozilla Firefox
- Install Privacy Extension for WhatsApp Web
- Masuk ke WhatsApp Web
- Tekan tombol Alt + X di keyboard, tampilan chat kamu akan menjadi blur
- Untuk melihat atau membaca, pengguna bisa menggeser kursor
Demikian berapa sekaligus langkah-langkah untuk membuat layar WhatsApp Web menjadi blur, sehingga tak bisa dilihat orang lain.