DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Polres Metro Depok berkolaborasi dengan Pokja Wartawan Depok, meresmikan Posko Anti Hoaks dalam kesiapan Pemilu 2024.
Peresmian Posko Anti Hoaks dilakukan oleh Kapolres Metro Depok Kombes Pol H.Ahmad Fuady di Gedung Command Center lantai 2 satu ruangan dengan ETLE Polres Metro Depok, dibuat bertujuan untuk menangkal berita bohong hingga ujaran kebencian.
"Posko ini kita resmikan sebagai sarana untuk mencegah, memitigasi, sekaligus mengedukasi masyarakat apabila ada berita hoax yang tersebar dan juga keberadaa Posko Anti Hoax ini dinilai penting juga khususnya dalam rangka pengamanan pelaksanaan Pemilu 2024," ujar Kombes Fuady, Jumat (24/11/2023).
Dengan demikian perwira menengah (Pamen) jebolan Akpol 1998 ini dalam pelaksanaan Pemilu 2024 dapat berjalan dengan aman, dengan lancar, dan sukses, tanpa adanya berita-berita hoax yang tersebar di masyarakat.
Mantan Kapolres Gunung Kidul ini mengungkapkan Posko Anti Hoax ini nantinya akan melibatkan sejumlah unsur, di antaranya Polri, TNI, Pemkot Depok, wartawan (Pokja Wartawan Depok), dan pegiat media sosial.
"Jika nanti hasil dari patroli siber ditemukan berita cenderung ke arah hoaks atau mungkin antara narasi dengan gambar yang ditampilkan tidak sesuai, maka tentunya kita akan mengedukasi ke masyarakat," ungkapnya.
Kombes Fuady menghimbau agar masyarakat Depok dalam melaksanakan tahapan Pemilu 2024 tanpa ada berita hoax.
"Apabila ada masyarakat yang menemukan suatu berita yang cenderung kepada berita-berita hoax, atau mungkin tidak benar, maka silakan bisa mentag ke akun Polres Metro Depok," tutupnya.