Massa Buruh Blokade Exit Tol Bekasi Barat hingga Malam Ini, Tuntut Kenaikan UMP

Kamis 23 Nov 2023, 18:48 WIB
Aksi blokade buruh di pintu tol barat Kota Bekasi. (Ihsan).

Aksi blokade buruh di pintu tol barat Kota Bekasi. (Ihsan).

BEKASIPOSKOTA.CO.ID - Ratusan massa buruh melakukan aksi blokade di depan pintu keluar tol barat, Jalan Ahmad Yani, Kota Bekasi, Kamis (23/11/2023) malam.

Aksi ini dilakukan mendesak pemerintah Kota Bekasi memberikan rekomendasi kenaikan upah sebesar 16 persen untuk tahun 2024.

Pantauan Poskota.co.id, kemacetan panjang terlihat di ruas Jalan Ahmad Yani Kota Bekasi sejak siang hari.

Ketika melakukan blokade jalan di depan akses keluar tol barat, massa buruh kemudian melakukan orasi hingga membunyikan lagu dari pengeras suara.

 

Tak hanya itu, terlihat sejumlah massa buruh ada yang duduk diaspal.

Aksi blokade di akses keluar jalan tol barat Kota Bekasi ini, berlangsung hampir satu jam sejak pukul 17.10 WIB.

Kepolisian Polres Metro Bekasi Kota kemudian pun berjaga melakukan pengaturan lalu lintas dan berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan Kota Bekasi.

"Kami ingin kenaikan upah 16 persen untuk tahun 2024 mendatang," ucap suara burung di atas mobil komando.

Adapun pukul 18.05 WIB, massa akhirnya kembali bergerak ke kantor Dinas tenaga kerja Kota Bekasi yang hanya berjarak 1 kilometer.

"Ayo kita ke Disnaker lagi, semoga ada kabar baik," terang suara dalam orasi tersebut. 

Berita Terkait

News Update