DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Tembok TPU sepanjang 50 meter di kawasan Sukamaju, Cilodong, Depok ambruk diterjang hujang disertai angin kencang pada Minggu (19/11/2023) sore.
Menurut Pengurus Makam, Jemon menuturkan sekitar pukul 17.00 WIB saat ada hujan disertai angin kencang tiba-ltiba tembok setinggi 5 meter dan panjang 50 meter.
"Tembok yang ambruk memang sudah cukup berusia yakni sekitar 25 tahun," ungkapnya.
Saat kejadian Jemon mengungkapkan sedang dalam keadaan sepi dan tidak ada korban.
"Untuk
warga tidak ada yang terluka dsri runtuhan tembok. Namun ada satu mobil yang tertimpa puing pagar yang sedang terparkir," tuturnya.
Sementara itu saat itu juga, lanjut Jemon,langsung membersihkan puing pagar dan lekas diperbaiki.
"Sampai saat ini masih dalam proses perbaikan," tutupnya.