Sinopsis Drama Korea Perfect Marriage Revenge, Kisah Romansa Kawin Kontrak Berbalut Balas Dendam

Rabu 15 Nov 2023, 06:04 WIB
Drama Korea Perfect Marriage Revenge sinopsis (Soompi)

Drama Korea Perfect Marriage Revenge sinopsis (Soompi)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Drama Korea Perfect Marriage Revenge belakangan tengah mencuri perhatian publik. Adapun drama ini diketahui telah tayang sejak 28 Oktober 2023 lalu.

Tengah menjadi bahan perbincangan di media sosial, drama Korea Perfect Marriage Revenge merupakan adaptasi dari sebuah webtoon berjudul sama karya dari Young, Lee Beom Bae, dan Jae Ri Bol.

Adapun, secara keseluruhan sinopsis drama Korea Perfect Marriage Revenge ini menceritakan kisah pernikahan kontrak yang menarik dan dibintangi oleh Jung Yoo Min serta Sung Hoon sebagai pemeran utama.

Kisah bermula dari seorang pelukis bernama Han Ji Yoo yang diceritakan tumbuh tanpa rasa kasih sayang dari keluarga angkatnya. Ia diadopsi dari keluarga kaya raya yang menjalankan perusahaan Hanwool Financial Group.

Sebagai anak angkat, Han Ji Yoo tampak dikucilkan oleh keluarganya termasuk dengan sanak saudaranya bernama Han Yoo Ra. 

Sampai kemudian, Han Ji Yoo akhirnya menikah dengan Jung Se Hyeok. Malangnya, ia justru mengetahui bahwa suaminya mencintai saudaranya yakni Han Yoo Ra.

Bersamaan dengan itu, Han Ji Yoo mengalami sebuah kecelakaan mobil dan membuatnya kembali pada masa lalu. Ia terbangun ketika dirinya masih bertunangan dengan Jung Se Hyeok.

Mengingat bagaimana masa depannya, ia pun bertekad untuk mengubah nasib dan balas dendam kepada keluarganya.

Han Ji Yoo lantas berusaha mendekati Seo Do Kok, pria yang ingin dinikahi oleh Han Yoo Ra sekaligus seorang pemuda tampan nan cerdas, cucu dari pendiri Taeja Group.

Dengan segala upayanya, Han Ji Yoo mengajukan pernikahan kontrak dengan Seo Do Kook. Hingga seiring berjalannya waktu, ia pun menginginkan pernikahan ini menjadi sungguhan.

Drama Korea Perfect Marriage Revenge dijadwalkan tayang setiap Minggu dan Senin pada platform resmi Vidio lengkap dengan sub Indo.

Berita Terkait
News Update