Sah! Ini Nomor Urut Paslon Peserta Pilpres 2024

Selasa 14 Nov 2023, 21:06 WIB
Paslon Anies Baswedan-Cak Imin, Prabowo Subianto-Gibran, Ganjar Pranowo-Mahfud MD. (ist)

Paslon Anies Baswedan-Cak Imin, Prabowo Subianto-Gibran, Ganjar Pranowo-Mahfud MD. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID KPU RI menggelar pengundian nomor urut peserta Pilpres 2024, Selasa, (14/11/2023).

Pengambilan undian nomor urut dilakukan dua tahap.

Tahap pertama, pengambilan nomor antrean sesuai dengan waktu saat pendaftaran capres-cawapres ke KPU.

Kemudian, nomor antrean itu dibuka bersamaan.

Dalam kesempatan tersebut, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mendapat nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mendapat nomor urut 2, Ganjar Pranowo-Mahfud MD mendapat nomor urut 3.

Pengundian nomor urut dilakukan dalam rapat pleno terbuka yang dipimpin oleh Ketua KPU Hasyim Asy'ari.

Pengundian nomor urut dihadiri oleh pasangan capres dan cawapres serta pimpinan dan jajaran partai politik pengusung.

Selain itu, hadir pula Bawaslu, DKPP, dan stakeholder terkait lainnya

Sebelum memulai pengundian nomor urut, akan dilakukan terlebih dulu gala dinner atau makan malam antara KPU bersama pasangan capres cawapres dan pimpinan parpol pengusung. 

Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI resmi menetapkan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin), Ganjar Pranowo-Mahfud Md, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai calon presiden dan calon wakil presiden 2024.

Penetapan dilakukan setelah KPU menggelar rapat pleno tertutup. (Wanto)
 

News Update