JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pengusaha sekaligus influencer Putra Siregar baru saja mendonasikan Rp1 M untuk warga Palestina. Selama ini, Putra Siregar memang terkenal suka berbagi hingga melakukan giveaway.
Aksi untuk Palestina ini diakuinya sudah menjadi bagian dari visi misinya untuk bermanfaat bagi sekitar.
"Karena memang visi misi baik saya buka perusahaan maupun hidup kalau bisa, bisa bermanfaat lah. Bahkan saya malah merasa harus lebih all out lagi, jadi lagi mikirin supaya bener-bener lebih bisa ngebantu, apalagi terbaru ada 1,3 juta penduduk Palestina yang udah keluar, mengungsi," katanya dilansir pada Selasa, 14/11/23.
Tak hanya itu, Putra Siregar juga mengakui masih terus update dengan kondisi terkini warga Palestina, terutama yang saat ini mengungsi.
"Sampai saat ini kita jalin komunikasi terus dan update terus perkembangan saudara-saudara kita di Palestina."
Ia juga mengaku sudah lama ada keinginan dari sang istri untuk mengadopsi anak, tak menutup kemungkinan dari Palestina. Namun, Putra Siregar menyebut ada banyak pertimbangan sebelum dirinya mantap mengadopsi anak.
"Dari dulu sebelum adanya ini istri saya memang pengen adopsi anak."
"Tapi tentunya saya mau kita punya tempat yang luas untuk bisa memberikan fasilitas, memberikan kasih sayang pasti kan mereka kehilangan keluarga, dan juga memberikan ilmu. Kalau kita kasih uang, uang habis. Kalau kita kasih ilmu, kali aja dia jadi orang yang sukses, orang yang bermanfaat," lanjutnya.
Lebih lanjut, pengusaha gawai tersebut juga ingin melakukan aksi sosial lainnya, salah satunya memberikan akses pendidikan kepada anak-anak kurang beruntung.
"Dari dulu istri aku pengen membuka untuk anak-anak terlantar sekolah dan sebagainya, apalagi memang saya pribadi kan dulu hidupnya terlantar jadi ada kenginan untuk di situ."
"Mudah-mudahan Allah permudah, atau ada kerjasama yang punya lahan besar atau gimana biar kita bisa memberikan fasilitas pendidikan dan sebagainya," tandasnya.