JAKARTA, POSKOTA.CO.ID- Aktris bintang asal Korea Selatan, Jang Nara, tengah dikecam oleh netizen Tiongkok karena pernyataan kontroversialnya.
Tak hanya terkenal di Korea Selatan, karir Jang Nara juga telah meluas ke Tiongkok sejak sekitar tahun 2004 dan 2008 lalu.
Namun, kepopulerannya tersebut seketika runtuh, karena kesalahan bicaranya yang dituduh telah memperlakukan Tiongkok seperti ATM-nya.
“Setiap kali saya kehabisan uang, saya selalu pergi ke Tiongkok untuk bekerja," ujar Jang Nara dikutip KBIZoom, Jumat (10/11/2023).
Meski telah melakukan konferensi pers untuk menjelaskan dan meminta maaf atas pernyataan tersebut. Tetapi, dia masih tetap mendapat kecaman dari netizen Tiongkok.
Menurut media asal Tiongkok, Sina, aktor berusia 42 tahun tersebut juga diboikot oleh warga Tiongkok karena telah menjelek- jelekkan kondisi syuting di Tiongkok.
Dalam laporan tersebut, Jang Nara mengklaim bahwa selama syuting di Tiongkok, dia harus mematuhi ratusan batasan ketat dan menghadapi kesulitan yang begitu besar, seperti tidak punya waktu untuk ke kamar kecil.
Untuk itu, netizen Tiongkok menuduh Jang Nara telah mengambil keuntungan dari pasar Tiongkok, tetapi terus mengeluh dan berbicara buruk tentangnya.
Sebelumnya, Lisa BLACKPINK juga telah mendapat kecaman dari netizen Tiongkok, karena penampilannya di Crazy Horse Paris yang dinilai bersifat cabul.
Akun Weibo pentolan BLACKPINK itu bahkan sampai diblokir. Padahal, Lisa pernah dipuja saat kemunculannya di acara Youth With You.