Atletico Madrid Bidik Marcos Alonso dari Barcelona

Rabu 08 Nov 2023, 20:16 WIB
Alonso akan dijual Barcelona dalam transfer musim panas mendatang. (Foto/Eurosport).

Alonso akan dijual Barcelona dalam transfer musim panas mendatang. (Foto/Eurosport).

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID- Bek Barcelona, Marcos Alonso, nampaknya akan masuk radar transfer Atletico Madrid setelah habisnya kontrak  di Camp Nou pada musim panas mendatang.

Melansir Football Espana, pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, tidak lagi mengandalkan Alonso untuk mengisi lini pertahanan tim seperti musim lalu. 

Untuk itu, Blaugrana hampir dipastikan tidak akan menawari Alonco perpanjangan kontrak dan akan membiarkan sang pemain mencari klub baru pada  2024 mendatang. 

Pemain berusia 31 tahun itu didatangkan dari klub premier league, Chelsea, pada 2022. Meski musim lalu Alonso bermain cukup konsisten, namun bek tersebut tetap dipinggirkan pada musim ini.

Alonso telah beradaptasi dengan baik di Spanyol sejak kembali dari Inggris musim panas lalu, dan kemungkinan besar ia akan tetap berada di negara tersebut pasca-Barcelona. 

Football Transfers melaporkan Atletico Madrid tengah tertarik untuk merekrut Alonso pada musim depan. Pembicaraan mengenai kesepakatan pemain tersebut pun sedang berlangsung.  

Bek asal Spanyol itu dinilai cocok untuk memainkan sistem 5-3-2 yang digunakan pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone. 

Kemungkinan perginya Mario Hermoso dari Wanda Metropolitan pada musim panas mendatang pun, semakin memperbesar peluang Alonso untuk mengisi posisi bek tengah di sisi kiri yang kosong.

Selain Alonso, bek Barcelona lain, Sergi Roberto, juga dikabarkan akan mengakhiri perjalanannya bersama Blaugrana pada akhir musim ini. 

Meskipun Barcelona memiliki opsi untuk  menambah satu tahun masa kontrak Alonso dan Roberto. Namun, duo bek tersebut malah diizinkan untuk melakukan pembicaraan pra kontrak dengan klub lain pada Januari mendatang.

Berita Terkait

News Update