BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Hujan deras disertai angin kencang di Kabupaten Bogor beberapa hari kemarin mengakibatkan sejumlah rumah dan fasilitas umum rusak.
Kalak BPBD Kabupaten Bogor Ade Hasrat menyebut, bencana alam yang terjadi pada musim Pancaroba ini melanda 17 kecamatan yang ada di wilayah administrasinya.
Ade Hasrat merinci, angin kencang yang terjadi pada Sabtu (4/11/2023) kemarin membuat 4 rumah di Desa Cibitung Wetan, Kecamatan Pamijahan mengalami kerusakan dengan rincian 2 unit rumah rusak ringan, 1 sedang dan satu rumah lainnya rusak berat.
"Sedangkan untuk di Kecamatan Jonggol ada 10 rumah dan 1 Ponpes terdampak. Saat ini Ponpes Bani Da'i Dan berapa rumah yang terdampak masih belum diperbaiki oleh pemiliknya," kata Ade melalui keterangannya, Minggu (5/11/2023).
Ade menyebut, pada bencana alam yang terjadi Sabtu kemarin, 1 unit rumah di Kecamatan Tenjo pun mengalami rusak sedang.
"Sedangkan di Desa Ciherang Kecamatan Dramaga, ada dua fasilitas umum yang terdampak, yaitu SDN 2 Ciherang dan Puskesmas UPT Dramaga. Saat ini atap puskesmas sudah dievakuasi secara gotong royong dan korban luka sudah ditangani di Puskesmas tersebut," terangnya.
Ade menyebut, masih ada 3 Kecamatan yang masih dalam pendataan BPBD terkait dampak bencana angin kencang yang melanda pada 4 November kemarin. 3 kecamatan tersebut adalah Kecamatan Parung, Gunung Putri dan Kecamatan Parung Panjang.
Pada 4 November kemarin, bencana yang melanda Kabupaten Bogor tak hanya angin kencang, ada juga bencana tanah longsor yang terjadi di Kelurahan Sampora, Kecamatan Cibinong yang membuat longsor tebingan dengan rincian tinggi 6 meter, panjang 15 meter dan lebar 2 meter.
"Situasi akhir belum kondusif, jalan dan jembatan masih terancam, sudah ditutupi terpal," ujarnya.
Menurut Kalak BPBD Kabupaten Bogor, masih ada beberapa titik longsor yang masih dalam pendataan pihaknya, yaitu di Perum BDB II Kelurahan Sukahati, SMAN 1 Pamijahan, Kecamatan Dramaga, Kecamatan Cisarua dan Kecamatan Cijeruk.
Selain longsor dan angin kencang, bencana banjir melanda pun melanda Kabupaten Bogor pada Sabtu (4/11), salah satunya di Kelurahan Pabuaran mekar, Kecamatan Cibinong.