JAKARTA, POSKOTA.CO.ID- Striker Real Madrid, Rodrygo Goes, resmi memperpanjang masa baktinya di Santiago Bernabeu hingga 30 Juni 2028 mendatang.
"Saya sangat bahagia. Ini adalah hari yang sangat istimewa bagi saya. Saya sangat senang bisa kembali ke ruangan ini, seperti ketika saya pertama kali menandatangani kontrak, dan sekarang kembali ke sini untuk pembaharuan kontrakku," kata Rodrygo dalam laman resmi Real Madrid.
Menjadi salah satu andalan Real Madrid di lini depan setelah kepergian Karim Benzema pada bursa musim panas lalu, membuat Ancelotti ingin mempertahankan pemain asal Brazil itu.
Rodrygo datang ke Bernabeu pada 2018 lalu, usai dibeli dari Santos seharga 45 juta euro atau setara dengan Rp757 miliar.
Memang, pemain berusia 22 tahun itu kerap menunjukkan performa apiknya. Selama membela El Real, Rodrygo berperan penting dalam kemenangan Piala Eropa ke 14. Terutama dengan dua golnya saat berhadapan dengan Manchester City di semifinal.
Sejauh ini, Rodrygo sudah bermain sebanyak lima musim dengan menghasilkan 179 penampilan dan 39 gol.
“Saya sangat senang, saya telah memenangkan setiap gelar dan saya ingin memenangkan semuanya lagi,” tambah Rodrygo.
Sayangnya, Rodrygo mengalami kemerosotan di musim ini dengan mencetak dua gol saja, yakni saat melawan Atletico Club dan Braga.
Sebelumnya, El Real berhasil memperpanjang wringer, Vinicius Junior, dengan kontrak yang bertahan sampai 2027.
Meski telah mengamankan Rodrygo dan Vinicius. Namun, Real Madrid masih memiliki misi lain untuk memperpanjang dua pemain lainnya, yakni Federico Valverde dan Eduardo Camavinga.