Simak Cara Cek Penerima Bansos EL Nino Rp 400 Ribu

Jumat 03 Nov 2023, 09:00 WIB
Simak cara cek bansos PKH 2023 berikut ini. (Kolase/Ist)

Simak cara cek bansos PKH 2023 berikut ini. (Kolase/Ist)

JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Pemerintah kembali menggelontorkan anggaran untuk membantu rakyat Indonesia dengan menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) El Nino senilai Rp 400 ribu. Untuk mencairkan uang Rp 400 ribu itu, sebaiknya perlu diketahui dahulu bagaimana cara cek penerima bansos tersebut.

Bantuan ini sediri diberikan untuk mengurangi beban masyarakat yang terkena berbagai dampak fenomena El Nino. Maka dari itu, simak selengkapnya cara cek penerima bansos EL Nino agar dapat dicairkan segera.

Bagi Anda yang ingin mengetahui cara cek penerima bansos ini tentunya tidak perlu khawatir karena  setiap keluarga penerima bantuan akan mendapatkan dana yang ditransfer melalui rekening masing-masing penerima untuk November dan Desember 2023. Lantas siapa yang akan mendapatkan dana BLT EL Nino ini.

Pertama- tama Anda bisa masuk ke halaman website https://cekbansos.kemensos.go.id/. Setelah itu terdapat petunjuk teknis yang bisa Anda lihat. Melansir dari laman kemensos.go.id cara untuk mengecek penerima bansos yakni :

1. Masukkan Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan
2. Masukkan nama PM (Penerima Manfaat) sesuai KTP
3. Ketikkan 4 huruf kode yang tertera dalam kotak kode
4. Jika huruf kode kurang jelas, klik icon  untuk mendapatkan huruf kode baru
5. Klik tombol CARI DATA

Sebagai catatan sistem cek Bansos Kemensos akan mencari nama Penerima Manfaat (PM) sesuai wilayah yang Anda inputkan. Nah itu dia cara cek penerima bansos yang bisa Anda ikuti untuk mencairkan uang tunai sebesar Rp 400 ribu.

Berita Terkait

News Update