Sinopsis Cinta Tanpa Karena 2 November 2023: Jojo Ketahuan Baskara, Andrew Panik

Kamis 02 Nov 2023, 10:22 WIB
Cinta Tanpa Karena 2 November 2023 (Youtube/RCTI)

Cinta Tanpa Karena 2 November 2023 (Youtube/RCTI)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selain Ikatan Cinta, sinetron RCTI yang kini banyak digemari oleh masyarakat Indonesia ialah Cinta Tanpa Karena. Simak sinopsis Cinta Tanpa Karena hari ini 2 November 2023 yang tayang hari ini.

Cinta Tanpa Karena hari ini 2 November 2023 dijadwalkan tayang malam ini dengan cerita yang semakin seru dan sayang untuk dilewatkan.

Adapun, Cinta Tanpa Karena hari ini masih menyoroti kisah dari sang pemeran utama yakni Baskara dan Nuna.

Pastikan kamu tidak ketinggalan jalan cerita seru dari sinetron Cinta Tanpa Karena hari ini yang akan tayang 2 November 2023.

Cinta Tanpa Karena episode terbaru akan menyoroti bagaimana Baskara yang berusaha mencari tahu siapa dalang dibalik kecelakaan Metha. Usut punya usut, diketahui bahwa kecelakaan tersebut terjadi karena sabotase rem.

Penonton juga akan melihat rencana yang disusun oleh Baskara untuk menjebak pelaku berdasarkan bukti rekaman CCTV yang dimilikinya.

Nantinya kemungkinan besar, Jojo sang pelaku akan masuk ke perangkap Baskara. Namun, akankah Jojo membuka suara terkait siapa sebenarnya orang yang menyuruhnya melakukan aksi tersebut?

Andrew yang mengetahui kalau Jojo ketahuan pun panik bukan main, sebagai dalang yang sebenarnya merencanakan ini semua.

Terlebih ketika dia tahu kala Baskara ikut andil dalam penyelidikan ini. Wibowo meminta Baskara membantunya mencari dalang kecelakaan yang dialami oleh istrinya.

Tetapi agaknya status Andrew sebagai sosok yang menyuruh Jojo tidak akan terungkap secepat itu. Ia pasti menyusun rencana untuk mengelak jika suatu ketika Jojo menyebut namanya.

Saksikan Cinta Tanpa Karena 2 November 2023 yang akan tayang hanya di RCTI malam ini untuk melihat kelanjutan ceritanya.

Berita Terkait
News Update