Sholawat dan Takbir Menggema Saat Ratusan Massa di Pandeglang Demo Dukung Palestina

Senin 30 Okt 2023, 11:13 WIB
Bendera raksasa Palestina saat dibentangkan oleh ratusan masa di Pandeglang. (Foto: Ist).

Bendera raksasa Palestina saat dibentangkan oleh ratusan masa di Pandeglang. (Foto: Ist).

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID – Ratusan masa di Pandeglang, menggelar doa bersama, untuk keselamatan dan mendukung kemerdekaan masyarakat Palestina, yang saat ini tengah diperangi oleh tentara zionis Israel.

Selain doa bersama, ratusan masa itupun membentangkan bendera raksasa Palestina dan Indonesia, di jalur Alun-alun Pandeglang, sebagai bentuk dukungan dan pembelaan terhadap Negara Islam tersebut.

Sambil bersholawat dan takbir, ratusan masa mulai dari kalangan perempuan dan laki-laku itu melakukan long mach di jalur Alun-alun sambil membentangkan bendera Palestina dan bendera Merah Putih Indonesia.

Koordinator aksi bela Palestina, Mukhamad Ridwan mengungkapkan, saudara-saudara di Palestina saat ini tengah diperangi oleh Israel. Untuk itu, pihaknya bersama ratusan masa lainnya berdoa bersama untuk keselamatan Umat Muslim di Palestina dan mendukung kemerdekaan Palestina warga.

"Palestina saat ini sedang mengalami serangan dari Israel. Maka dari itu, sudah menjadi keharusan kita saling mendoakan atas Muslim Palestina," ungkapnya, Senin (30/10/2023).

Dikatakannya, jika saja Palestina belum merdeka aksi bela Palestina ini akan terus dilakukan. "Mari kita doakan saudara-saudara kita yang ada di Palestina, supaya masyarakat Palestina diberikan keselamatan dan Kemerdekaan," katanya.

Lanjut dia, ada sekitar 700 orang yang ikut aksi bela Palestina ini, mulai dari kalangan pelajar, santri dan masyarakat umum lainnya.

"Kami juga ingin masyarakat Pandeglang berkontribusi dalam membela Palestina. Maka sebelum Palestina merdeka, akai bela Palestina ini akan terus kami lakukan," ujarnya. (Samsul Fatoni).

Berita Terkait
News Update