Kuliah di Amerika, Saldo Cinta Kuya Tinggal Rp45 Ribu: Makan Apa Adanya, Minum Air Putih

Senin 30 Okt 2023, 18:41 WIB
Cinta Kuya (Foto: Instagram)

Cinta Kuya (Foto: Instagram)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Uya Kuya membagikan video Cinta Kuya yang menjadi viral di TikTok. Dalam video tersebut, Cinta memperlihatkan saldo rekeningnya yang tersisa 3 dolar. 

Padahal, saat ini Cinta tengah berkuliah di Amerika dan harus memenuhi kebutuhannya sendiri di negeri Paman Sam tersebut. Hal ini pun sempat membuat Uya tak percaya. 

"Ya ampun Cinta, kamu saldo tinggal 3 dolar. Ini serius? Kamu kenapa gak bilang papa? Papa tinggal transfer," kata Uya dilansir pada 30/10/23. 

Cinta Kuya pamerkan saldo rekening (Foto: TikTok)

Cinta yang terlihat santai mengaku tak ingin merepotkan Uya. Menurutnya, saat ini ada banyak hal yang tengah dihadapi Uya, salah satunya adalah mengurus sang ayah yang harus menjalani perawatan di rumah sakit di Amerika Serikat. 

"Ngapain aku bilang? Papa kan lagi banyak going on something. Papa lagi pusing sama keadaan eyang, belum lagi yang ada di Indonesia juga, Papa gak bisa balik ke Indonesia."

Merasa ngenes dengan keadaan putri sulungnya, Uya Kuya memaksa Cinta untuk berterus terang soal kondisi keuangannya. Bahkan, Uya meminta setidaknya di saldo rekening Cinta tersisa 100 dolar. 

"Jangan 3 dolar, minimal kamu berapa kek at least, seratus dolar di tabungan. Ngomong sama Papa, Cin. Jangan kayak gitu gak boleh gak ngomong."

"3 dolar berapa sih? tabungan kamu tinggal 45 ribu. Terus gimana carana kamu makan tiap hari di kampus?" tanya Uya. 

Cinta sendiri mengaku tak masalah dengan nominal tersebut. Soal makan, Cinta memilih untuk makan di rumah dibanding di kampus, dan memilih minum air putih. 

"Balik ke rumah makan apa yang ada, atau gak minum air putih," katanya. 

Berita Terkait
News Update