Soal Roastingan Kiky Saputri, Anies Hormati Kebebasan Berekspresi: Rilek Saja!

Jumat 27 Okt 2023, 18:34 WIB
Cawapres Anies Baswedan saat menanggapi roastingan artis Kiky Saputri. (Panca)

Cawapres Anies Baswedan saat menanggapi roastingan artis Kiky Saputri. (Panca)

BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Ramai roastingan Kiky Saputri yang membuat baper cawapres Ganjar Pranowo di media sosial (medsos), karena dibandingkan dengan cawapres Anies Baswesdan lebih memilih nyantai.

Dalam unggarah beredar, nampak Capres Ganjar yang tidak terlalu menyukai saat diroasting Kiki Saputri, yang mana pelawak tersebut mengatakan bahwa Ganjar datang pada salah satu stasiun TV hanya untuk mencari suara.

Sedangkan, dalam video lanjutan, muncul sebuah potongan video yang mempertontonkan bahwa Anies Baswedan lebih menerima saat diroasting Kiki Saputri.

Yang mana di dalam video tersebut, Kiky Saputri meroasting Anies Baswedan dengan mempertanyakan soal Formula E.

Anies pun menjawab banyolan tersebut dengan riang gembira, bahkan Eks Gubernur DKI Jakarta ini kembali mengolok Kiky Saputri dengan cara tidak mengajaknya untuk menonton Formula E.

Menanggapi hal tersebut, Capres usungan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), Anies Baswedan mengatakan ,roastingan adalah suatu bentuk kebebasan berpendapat dan harus ditanggapi dengan biasa saja.

"Emang iya (menerima dengan santai), itu kan bagian dari kebebasan berbicara, kebebasan berekspresi, jadi biasa aja," ungkapnya saat ditemui di Sentul Bogor, Jum'at (27/10/2023).

Roastingan tersebut, kata Anies, selain sebuah kritik, juga sebuah hiburan yang perlu dinikmati.

"Dan menurut saya itu bagian dari hiburan, jadi rileks aja," ucapnya.

Saat dipastikan saat mendapat roastingan harus rileks dan menerima dengan santai, Anies hanya menanggapinya dengan senyuman.

Berita Terkait
News Update