JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sinopsis Cinta Tanpa Karena yang tayang di stasiun televisi RCTI tak boleh ketinggalan untuk disimak dan wajib diikuti oleh para penggemar sinetron ini.
Sinopsis Cinta Tanpa Karena dari hari ke hari menyajikan cerita yang selalu menarik untuk diikuti perkembangannya sehingga penonton bisa mendapatkan gambaran keseluruhan ceritanya.
Maka dari itu, sebelum menyaksikan episode terbaru, para penonton harus menyimak lebih dulu sinopsis Cinta Tanpa Karena 26 Oktober 2023.
Sinopsis Cinta Tanpa Karena episode 26 Oktober 2023 kemungkinan akan menampilkan Sava yang hendak melarikan diri dari Ghani karena ketakutan.
Sava merasa takut dengan Ghani setelah ia melihat Ghani yang selalu memarahi dan membentak anak buahnya. Tak hanya itu, Ghani bahkan tidak segan-segan berlaku kasar kepada anak buahnya yang melakukan kesalahan.
Hal itu tentu saja membuat Sava merasa ketakutan dan trauma berada di dekat Ghani sehingga ia berniat kabur dari rumah Ghani.
Ghani yang melihat Sava selalu merasa takut jika berada di dekatnya pun menjadi gelisah dan khawatir. Terlebih lagi, ia mendapat surat dari pengadilan soal perebutan hak asuh Sava.
Ghani merasa cemas jika sikap Sava yang selalu ketakutan bila bersamanya akan membuat hak asuh Sava akan berpindah ke tangan Wibowo dan Metha.
Di sisi lain, ketakutan Sava terhadap Ghani membuat peluang Wibowo dan Metha untuk mendapatkan hak asuh Sava semakin besar.
Mereka menjadi sangat yakin dan tidak sabar untuk bisa memenangkan hak asuh Sava dan mengambil Sava kembali dari tangan Ghani.
Lalu, apakah Ghani akan menyerah begitu saja jika hak asuh Sava berpindah kepada Wibowo dan Metha?