JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sinopsis Nath 25 Oktober 2023 yang akan tayang melalui saluran televisi ANTV pada pukul 18.00 WIB kali ini Mahua akan menyelamatkan Shambu, namun Adiraj menginginkan bahwa ia menandatangani dokumen properti.
Adiraj akhirnya kembali pulang ke rumah dan ia berniat untuk mengusir semua orang dari rumah tersebut lantaran ia adalah pemilik rumah yang sah dan telah menetapkan syarat agar mereka tetap tinggal, namun nyatanya semua orang memilih untuk pergi terkecuali Boondi.
Adiraj mengusir semua orang dari rumah, namun Mahua menemukan sebuah cara untuk membuat semua orang kembali bersama, akan tetapi Padma memutuskan untuk pergi.
Boondi pun keluar dan ia justru menyalahkan Mahua atas semua perbuatan yang telah Shambu lakukan kepada dirinya dan mengatakan fakta sebenarnya tentang Boondi.
Boondi mempermalukan semua orang dan meminta mereka semua untuk membungkuk serta memberikan hormat kepadanya guna mendapatkan sebuah obat.
Tejo terlihat tengah berbicara dengan Mahua dan ia pun kini mengetahui bahwa dirinya penuh dengan rasa kebencian dan ia mengaku ingin membalas dendam.
Mahua mengetahui jika dirinya kini dipenuhi oleh rasa dendam saat semua orang berada di luar rumah Rames. Ia pun marah usai melihat semua orang dan ia menodongkan senjata api kepada Adiraj dan Avtaar.
Boondi menambahkan bahan bakar ke dalam api dan ia ingin jika Avtaar menerima Tejo kembali menjadi istrinya lagi. Ia merasa tengah di bawah tekanan dan Avtaar hampir saja menerima hal tersebut sebelum Ammaji berhasil menghentikannya.
Semua orang di keluarga Singh terlihat saling mendukung satu sama lain. Melihat keharmonisan keluarga Singh, Boondi dan Adiraj merasa sangat iri dan emosi.
Pada malam harinya, Avtaar datang dalam keadaan mabuk dan ia membuat kekacauan. Sementara itu, Boondi terlihat tengah berhalusinasi tentang Shambu.
Kemudian pada keesokan harinya, saat semua orang tengah berjuang untuk mendapatkan air, Boondi kembali melakukan perbuatan yang melewati batas dan mempermalukan semua orang.
Adiraj akhirnya mengusir semua orang dari rumahnya dan ia menetapkan beberapa syarat guna memanfaatkan semua orang jika mereka semua ingin kembali ke rumah tersebut.
Mahua kemudian masuk ke dalam rumahnya dan Boondi melihat Shambu di dalam rumah tersebut. Ia pun mencurgai pasangan tersebut. Mahua memasuki rumah dan mencari dokumen properti.
Keesokan harinya, Boondi meminta semua orang untuk masuk ke dakam rumah, akan tetapi ia mengatakan bahwa ada syarat khusus untuk bisa kembali ke rumah dan ia mengeksploitasi semua orang.
Lantas, apa yang akan terjadi selanjutnya? Saksikan kisah selengkapnya dalam penayangan drama India Nath 25 Oktober 2023 yang tayang pada sore hari ini di ANTV.