JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Amanda Manopo mengakui ada risiko yang datang seiring dengan popularitasnya yang semakin melesat. Menurutnya, ada saja pihak yang ingin menjatuhkannya, bahkan dengan cara-cara supranatural.
"Dengan posisi aku yang sekarang, banyak yang suka tapi kan banyak juga yang benci. Jadi bagaimana caranya mereka ingin mejatuhkan. Mereka suka kirim-kirim hal-hal yang aneh ke rumah," katanya dilansir dari OPRA Entertainment pada Selasa, 24/10/23.
Bahkan, dara kelahiran 1999 tersebut mengaku sempat mendapat kiriman tikus mati hingga rambut dan benda aneh lainnya di rumahnya.
"Dulu tuh sempet ada yang krimin tikus mati ke rumah, terus kirimin ada rambut-rambut, ada foto aku, terus didoain-doain gitu."
Hal inilah yang membuatnya semakin selektif untuk menerima apa pun dari penggemar, termasuk makanan hingga hadiah. Meskipun niat penggemar baik, namun Amanda ingin lebih was-was.
"Jadi aku sampai sekarang tidak menerima makanan dari fans, tidak menerima paket kalau itu bukan paket aku."
"Kalau misalkan paket hadiah atau makanan dari fans kadang-kadnag asisten tinggal terima bilangnya, 'Ini buat Manda, tolong diterima ya'. Asisten kan pasti kayak, Oke, diterima dikasih ke aku. tapi itu ternyata isinya tidak seperti yang aku bayangkan. "
Tak hanya itu, Amanda Manopo juga mengaku sempat memakan makanan pemberian fans. Setelahnya, dia justru merasa hal yang aneh selama proses syuting berlangsung.
Alhasil, ia harus meminum air putih yang telah diberi doa khusus untuk mengembalikan kondisinya seperti semula.
"Aku pernah dikasih makanan dan waktu itu aku gak tau, aku gak paham kan. Itu selama aku bekerja, aku gak nyaman. Aku tuh seperti orang linglung, aku ketakutan."
"Terus tiba-tiba ada salah satu kru yang bisa melihat dan bisa merasakan, terus dia bilang dikasih A*ua, disuruh minum. Terus dia ngasih tahu kalau memang ada yang ganggu," tandasnya.