JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartanto menyebut jika akan membawa Kaesang Pangarep ke Koalisi Indonesia Maju.
Hal itu disampaikan Airlangga saat melakukan pertemuan dengan ketum PSI Kaesang Pangarep beserta Kader di DPP Golkar, Jakarta Barat, Rabu (18/10/2023).
"Kalau untuk itu (Kaesang ke Koalisi Indonesia Maju) tidak perlu dilobby, otomatis. Wong udah pakai kaos masa enggak paham," katanya kepada wartawan, Rabu.
Namun demikian saat dipertegas apakah Kaesang Pangarep benar akan bergabung ke Koalisi Indonesia Maju, Airlangga tak mau buru-buru membocorkan.
"Ya kita lihat aja nanti tapi balik lagi besok kebetulan saya satu hari full syuting buat podcast saya. Gitu aja. Nonton ya," ucapnya.
Pertemuan dengan Partai PSI hari ini, disebut Airlangga hanyalah silaturahmi. Bahkan pertemuan ini Golkar telah menjalin komunikasi terkait konsolidasi soal Pileg, Pilkada, maupun Pilpres.
"Sebelumnya PSI sudah ke sini dan berbicara mengenai kerja sama untuk Pileg, Pilpres maupun untuk Pilkada dan dalam kerja sama tentu terkait dengan Pileg ke depan untuk pembentukan fraksi Partai Golkar," tukasnya.
Terpisah, Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep mengatakan jika PSI ingin belajar banyak berpolitik bersama Golkar.
"Jadi kami dari PSI ingin belajar dari Golkar gimana caranya, nanti strategi apa yang harus kita gunakan untuk bisa memenangkan pemilu di 2024 nanti. Saya kira itu saja," tuturnya.